home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Presiden Moon Jae In Sebut Tak Ada Kandidat yang Lebih Baik dari BTS untuk Wakili Generasi Muda

Selasa, 21 September 2021 13:00 by fzhchyn | 938 hits
Presiden Moon Jae In Sebut Tak Ada Kandidat yang Lebih Baik dari BTS untuk Wakili Generasi Muda
Image source: Big Hit

DREAMERS.ID - Presiden Korea Selatan Moon Jae In bersama utusan khususnya, BTS, menghadiri Sidang Majelis Umum PBB ke-76 pada 20 September. Setelah berbicara untuk sesi Sustainable Development Goals Moment (SDG Moment), mereka melakukan wawancara mendalam mengenai kegiatan kali ini.

Dalam wawancara tersebut, Wakil Sekretaris Jenderal PBB untuk Komunikasi Global Melissa Fleming bertanya mengapa SDG sangat penting bagi BTS dan juga dunia. RM mengatakan, “Seperti pandemi ini, kita dihadapkan dengan berbagai tantangan dan kesulitan yang perlu diatasi. Jadi kami mengerti bahwa SDG dapat menjadi tujuan yang bisa kita kerjakan bersama.”

Leader BTS ini kemudian menjelaskan bahwa mereka adalah generasi saat ini sekaligus generasi mada depan, sementara SDG sendiri menyeimbangkan antara generasi sekarang dan generasi mendatang untuk mencapai manfaat yang sama bagi semua.

RM berkata, “Karena kami adalah bagian dari generasi saat ini dan masa depan, kami memahami pentingnya SDG dan kami merasakan tanggung jawab yang besar. Sebagai utusan presiden, salah satu dari SDG adalah tentang rasisme dan ujaran kebencian, jadi kami juga telah menyuarakannya melaui sosial media untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya hal ini.”

Presiden Moon Jae In kemudian ditanya alasan menunjuk BTS sebagai Special Envoys for Future Generation and Culture dan mengajak mereka menghadiri SDG Moment ini, serta harapannya kepada BTS sebagai utusan khusus.

Baca juga: Turut Berduka Atas Meninggalnya Lee Sun Kyun, Moon Jae In: Rasanya Seolah Kenalan Dekat

Dia berkata, “Saya percaya bahwa masa depan sebenarnya dipegang oleh generasi masa depan dan pembangunan berkelanjutan. Jika kita gagal menyampaikannya sekarang, saya pikir beban dan pengorbanannya akan diemban oleh generasi masa depan.”

“Karena itulah penting bagi generasi masa depan untuk berbicara mengenai pencapaian SDG dan lebih aktif berpartisipasi dalam proses implementasi SDG. Dan BTS jelas sekali adalah artis yang hebat, artis terbaik di generasi kita, dan mereka telah menyampaikan pesan kesatuan dan harapan melalui musik mereka bahkan kepada kaum muda yang bergulat dengan pandemi COVID-19.”

Presiden Moon Jae In melanjutkan, “Saya percaya bahwa mereka adalah grup yang sangat spesial bahwa mereka mengembalikan cinta yang mereka terima dari penggemar di seluruh dunia melalui penyebaran pengaruh positif ini kepada semua orang.”

“Oleh karena itu, saya yakin tidak ada kandidat yang lebih baik dari BTS yang dapat mewakili dan berbicara untuk generasi muda. Dan saya percaya bahwa mereka dapat menarik lebih banyak partisipasi dari generasi yang lebih muda melalui proses implementasi SDG,” pungkasnya.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Jung Woo Sung sedang menjalin hubungan asmara serius bersama dengan seorang wanita dari kalangan non selebriti selama lebih dari satu tahun, menurut laporan TenAsia....
  • HOT !
    ENHYPEN kembali masuk ke Top 10 chart Billboard 200 setelah merilis album repackaged terbaru mereka 'ROMANCE : UNTOLD daydream ' dengan menempati posisi No. 7 di minggu ini....
  • HOT !
    Seo Hyun Jin mungkin lebih terkenal sebagai aktris. Aslinya, dia debut sebagai vokalis utama girl grup M.I.L.K dari SM Entertainment pada tahun 2001. Tidak mudah menjalani karir sebagai idola, dia kemudian beralih menjadi aktris....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)