home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Bertolak dengan JYP, Jae Beri Penjelasan Lengkap Hanya Hiatus Dari DAY6

Senin, 03 Januari 2022 11:45 by Rie127 | 462 hits
Bertolak dengan JYP, Jae Beri Penjelasan Lengkap Hanya Hiatus Dari DAY6
Image source: JYP Entertainment

DREAMERS.ID - Awal tahun biasanya disambut dengan berita dating dari artis K-Pop yang menggemparkan, namun di tahun 2022 penggemar K-Pop khususnya MYDAY (nama fandom DAY6) harus menerima kenyataan pahit.

Tepat pada 1 Januari 2022, JYP Entertainment mengumumkan bahwa Jae resmi hengkang dari agensi dan juga grup band yang telah membesarkan namanya tersebut. Namun hal ini cukup mendapatkan respon kurang menyenangkan dari fans karena berbeda dengan kenyataan sebenarnya.

Pasalnya, di hari yang sama, pemilik nama asli Park Jaehyung itu melangsungkan siaran live melalui akun Twitch-nya. Ia menjelaskan secara rinci kepada penggemar yang tengah khawatir akan berita tersebut.

Baca juga: eaJ Akan Tampil di Joyland Festival Jakarta pada 24 November

“Kalian percaya aku? Kalau kalian engga percaya sama aku, kalian harus percaya sama member lain,” jelasnya.

Jae mengungkapkan bahwa dirinya tidak di DAY6 hanya bersifat sementara saja, namun ia memang keluar dari JYP, “Jae tidak di DAY6 hanya bersifat sementara, dan saat semua member kembali dari wamil kita akan bersama lagi.”

Jae menekankan agar penggemar tetap percaya padanya dan juga member lain bahwa DAY6 akan terus bersama. Namun, saat ini member sedang disibukkan dengan wamil, dan kegiatan lainnya sehingga status grup menjadi hiatus.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Hanni NewJeans (NJZ) berbagi pemikirannya melalui unggahan di Instagram Story setelah menyelesaikan sidang putusan pertama mereka melawan ADOR pada 7 Maret....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)