home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Selain Our Beloved Summer, Ini Drama dan Film Populer Choi Woo Shik

Rabu, 05 Januari 2022 18:15 by bellaevania | 4358 hits
Selain Our Beloved Summer, Ini Drama dan Film Populer Choi Woo Shik
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Akting Choi Woo Shik sebagai Choi Ung dan chemistry-nya dengan Kim Da Mi dalam drama Our Beloved Summer jadi perhatian. Ini menjadi comeback drama Choi Woo Shik setelah empat tahun. Aktor kelahiran 26 Maret 1990 ini juga dikenal membintangi beragam film.

Simak drama dan film populer yang dibintangi Choi Woo Shik berikut ini:

1. Rooftop Prince

Pada drama bergenre sejarah fantasi ini, Choi Woo Shik berperan sebagai Do Chi San, salah satu anak buah Putera Mahkota Lee Kak (Park Yoochun) yang ikut terbawa ke masa depan.

2. Train To Busan

Choi Woo Shik berperan sebagai Young Gook, salah satu dari rombongan pemain bisbol yang naik kereta Train To Busan. Dalam film ini Choi Woo Shik disorot bersama Ahn So Hee yang berperan sebagai kekasihnya Jin Hee.

Baca juga: Park Bo Young Ungkap Chemistry Terbaik di Antara Park Hyung Sik, Choi Woo Shik, dan Park Seo Joon

3. Okja

Meski tak banyak muncul, peran Choi Woo Shik sebagai Kim Goon, seorang supir truk ini cukup membekas untuk sang sutradara Bong Joon Ho. Setelah membintangi film ini Bong Joon Ho memintanya untuk menjaga berat badan dan akan menghubunginya lagi di proyek baru.

4. Parasite

Parasite menjadi proyek kedua Choi Woo Shik bersama sutaradara Bong Joon Ho, yang makin melambungkan namanya secara internasional. Dalam film ini Choi Woo Shik berperan sebagai Ki Woo, putra dari keluarga miskin yang menipu keluarga kaya Park sebagai guru les putri di keluarga mereka.

5. The Witch: Part 1. The Subversion

Film ini menjadi kerja sama Choi Woo Shik dan Kim Da Mi dalam satu proyek sebelum jadi pasangan di drama Our Beloved Summer. Mengisahkan tentang Ja Yoon (Kim Da Mi), remaja berkekuatan super yang kehilangan ingatan. Choi Woo Shik berperan sebagai Nobleman yang mengaku mengetahui masa lalu Ja Yoon.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Hanni NewJeans (NJZ) berbagi pemikirannya melalui unggahan di Instagram Story setelah menyelesaikan sidang putusan pertama mereka melawan ADOR pada 7 Maret....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)