home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Review MV Moonbyul MAMAMOO – Lunatic: Kegilaan Dalam Hal Cinta

Rabu, 19 Januari 2022 16:50 by Rie127 | 972 hits
Review MV Moonbyul MAMAMOO – Lunatic: Kegilaan Dalam Hal Cinta
Image Source: @RBW_MAMAMOO

DREAMERS.ID - Pada 19 Januari, salah satu member MAMAMOO, Moonbyul resmi melangsungkan comeback solo lewat mini album ketiganya yang bertajuk ‘6equence’. Album ini memiliki 7 lagu yaitu, ‘Intro: SYNOPSIS’, ‘For Me’, ‘ddu ddu ddu’, ‘G999’ (ft Mirani), ‘LUNATIC’ yang menjadi track title, dan tersedia dalam versi Bahasa Inggris.

Terakhir ada ‘Shutdown’, lagu ini telah dirilis terlebih dahulu pada 30 Desember 2021 lalu. Dalam lagu tersebut, Moonbyul berkolaborasi dengan solois Seori, dan mendapatkan respon yang baik dari penggemar.

Album ‘6equence’ sendiri memiliki konsep tentang pengungkapan saat menjalani proses bertemu dengan seseorang hingga putus. Dari saat jatuh cinta dengan seseorang, hingga klimaks, putus, dan merasakan perasaan yang tertinggal.

Baca juga: Moonbyul MAMAMOO Rilis Album Repackage, Jadi Im Sol di MV 'Is It Love?'

Genre album ini mengusung K-Pop, Dance, R&B, Soul, termasuk pada lagu ‘LUNATIC’ sendiri, penggemar pun juga dapat merasakan image dari Moonbyul yang swag ditambah dengan kemampuan rapp-nya yang menawan.

Konsep video musik LUNATIC menggambarkan suasana di rumah sakit jiwa, dimana Moonbyul merupakan salah satu pasien di rumah sakit tersebut. Seperti pada konsep albumnya yang menceritakan tentang perasaan cinta yang kadang membuat gila.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    BM KARD akan merambah ke dunia Hollywood dan mencoba tantangan akting pertamanya sejak debut. Pada 31 Januari, DSP Media mengungkapkan bahwa BM akan tampil dalam musim kedua serial Netflix 'BEEF'. ...
  • HOT !
    Nonsan Strawberry Festival 2025 akan hadir di Jakarta! Berlangsung selama empat hari mulai tanggal 13 Februari hingga 16 Februari di Kota Kasablanka Mall, acara ini akan menampilkan banyak keseruan, termasuk penampilan penyanyi Korea Bang Yedam....
  • HOT !
    Jisoo BLACKPINK telah menandatangani kerja sama dengan Warner Records! Pada 29 Januari, mereka secara resmi mengumumkan bahwa Jisoo telah menandatangani kesepakatan solo global yang mencakup semuanya dengan label Amerika tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Rezkyka
Cast : Jung Soo Jung F(x), Xi Luhan (EXO), Kim Myung Soo (Infinite)

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)