DREAMERS.ID - Baru-baru ini Woozi melakukan pemotretan dan wawancara secara solo bersama dengan majalah Dazed untuk edisi bulan Februari mendatang. Ia menampilkan karismatik yang kuat lewat beberapa konsep.
Woozi juga berbagi tentang pemotretan solo untuk pertama kalinya dengan Dazed. Dia berkomentar, “Pertama-tama, senang melihat Dazed, yang mana sebelumnya aku dan para member pernah melakukan pemotretan.”
“Selain itu, konsep pemotretan ini merupakan sesuatu yang belum pernah aku coba, jadi lebih menyenangkan,” ungkapnya.
Baca juga: Woozi SEVENTEEN Angkat Bicara Soal Tudingan Bikin Musik Pakai AI
Dalam wawancara tersebut, idol kelahiran 1996 tersebut mengutarakan kerinduannya pada CARAT (nama fandom SEVENTEEN), dan bercerita soal konser offline yang harus batal karena pandemi Covid-19.“Saat mempersiapkan konser offline tahun lalu, situasi Covid-19 semakin memburuk jadi kami mengubahnya menjadi konser online. Aku sedikit lelah mencoba untuk menyelesaikan konser dalam situasi itu. Jadi lebih dari segalanya, aku berharap akan ada kesempatan di mana aku bisa bersantai dan sering bertemu CARAT.”
(Rie127)