home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

JooE MOMOLAND Hiatus Sementara karena Positif COVID-19

Rabu, 02 Februari 2022 07:00 by muthiasp | 629 hits
JooE MOMOLAND Hiatus Sementara karena Positif COVID-19
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Kasus positif COVID-19 dari kalangan dunia hiburan kian bertambah, seiring varian omicron yang menyebar luas di Korea Selatan. JooE MOMOLAND mengumumkan dirinya hiatus sementara karena positif COVID-19.

Pada 1 Februari, MLD Entertainment selaku agensi yang menaungi, mengumumkan bahwa JooE telah dites positif terkena virus COVID-19 dan membatalkan semua kegiatan yang dijadwalkan.

Agensi menjelaskan kronologi JooE akhirnya didiagnosa positif, "Pada 31 Januari, JooE menjalani tes PCR karena demam ringan, dan pada 1 Februari, hasil tesnya kembali positif. JooE sebelumnya menerima dua dosis vaksin."

Baca juga: JooE MOMOLAND Gabung Agensi Baru Oneul Entertainment

"Saat ini, dia hanya mengalami gejala ringan, dan sedang menjalani karantina dan perawatan. Dia telah membatalkan semua kegiatan yang dijadwalkan mulai sekarang dan mengambil semua tindakan yang diperlukan sesuai dengan pedoman otoritas kesehatan," papar agensi.

MLD Entertainment menutup pernyataan dengan menulis, "Agensi kami akan secara ketat mematuhi pedoman otoritas kesehatan pemerintah dan akan melakukan yang terbaik untuk keselamatan dan kesehatan artis kami."

"Kami mohon maaf karena membuat banyak orang khawatir. Terima kasih."

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Pihak aktor Kim Soo Hyun memberikan klarifikasi terkait tuduhan bahwa ia mengabaikan masalah ekonomi mendiang Kim Sae Ron selama hidupnya....
  • HOT !
    Fandom grup NewJeans (NJZ), Bunnies, mendukung aktivitas independen para member dan mengajukan surat permohonan kepada pengadilan....
  • HOT !
    Aktor Kim Soo Hyun, yang terseret tuduhan pernah menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron saat masih di bawah umur, akhirnya diprediksi akan keluar dari acara ‘Good Day’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)