DREAMERS.ID - Minggu lalu, TWICE merilis album kompilasi Jepang keempat mereka bertajuk #TWICE4. Setelah menghabiskan tiga hari berturut-turut di No 1 di chart album harian Oricon, #TWICE4 kini telah debut di No 1 di chart album mingguan Oricon juga.
Grup asuhan JYP Entertainment tersebut kini telah mengklaim tempat sebagai artis wanita asing pertama dalam sejarah yang menduduki puncak tangga album mingguan Oricon dengan delapan album berbeda, memecahkan rekor BoA dengan tujuh album.
TWICE juga menyamai rekor TVXQ untuk artis asing dengan jumlah album tertinggi kedua yang mencapai No. 1 di chart album mingguan Oricon. BTS, berada di peringkat satu dengan sembilan album berbeda, saat ini memegang rekor artis asing dengan album terbanyak yang mencapai No. 1.
Baca juga: TWICE Tunda Perilisan Konten Comeback, Hormati Masa Berkabung Song Jae Rim
Sementara itu, album kompilasi #TWICE4 menampilkan versi Jepang dan Korea dari lagu-lagu hit TWICE seperti I CAN’T STOP ME, CRY FOR ME, Alcohol-Free, dan SCIENTIST.TWICE akan segera merayakan ulang tahun debut Jepang kelima dengan merilis dvd blu-ray bertajuk T.W.I.C.E pada 25 Mei 2022 mendatang. Sebelumnya pada 24 dan 25 April, mereka dijadwalkan menggelar konser dunia III di Jepang.
(mth)