home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

SEVENTEEN Ungkap Judul dan Tanggal Rilis Full Album Baru dalam 3 Tahun

Jumat, 22 April 2022 13:00 by fzhchyn | 11071 hits
SEVENTEEN Ungkap Judul dan Tanggal Rilis Full Album Baru dalam 3 Tahun
Image source: Pledis

DREAMERS.ID - Setelah pemanasan dengan single pra-rilis ‘Darl+ing’, SEVENTEEN akhirnya mengungkap jadwal comeback resmi dengan album baru! Seperti yang sudah diberitakan sebelumnya, boy group asuhan Pledis Entertainment ini akan merilis full album pada bulan Mei.

Pada 22 April tengah malam KST, SEVENTEEN membagikan poster yang mengungkapkan judul album mendatang mereka, ‘Face the Sun’. Dalam keterangannyan, full album k-4 dari grup ini akan dirilis pada 27 Mei pukul 13:00 KST.

Sebelumnya pada akhir Maret lalu, Pledis Entertainment mengonfirmasi bahwa SEVENTEEN akan segera comeback dengan full album. Kemudian pada 15 April, SEVENTEEN merilis ‘Darl+ing’, single berbahasa Inggris pertama grup, serta lagu pra-rilis untuk album baru mereka.

Baca juga: S.COUPS, WONWOO, dan VERNON SEVENTEEN Ciptakan Momen Spesial Bareng Carats di Jakarta

‘Face the Sun’ akan menjadi perilisan full album terbaru SEVENTEEN dalam waktu sekitar tiga tahun sejak grup merilis full album ke-3 mereka ‘An Ode’ pada September 2019 lalu, yang menampilkan lagu utama ‘Fear’.

Sementara itu, SEVENTEEN baru-baru ini menayangkan film dokumenter ‘SEVENTEEN Power of Love: The Movie’. Grup juga sebelumnya membocorkan bahwa mereka memiliki rencana tur dunia di akhir tahun ini.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, film Firefighters secara resmi mencapai 2.005.651 penonton bioskop per tanggal 18 Desember, atau hanya dalam 16 hari setelah dirilis pada tanggal 4 Desember lalu....
  • HOT !
    FNC Entertainment memperkenalkan boy band baru untuk pertama kalinya dalam 10 tahun....
  • HOT !
    Siaran langsung Jungkook BTS saat berlibur telah mencatat 20,2 juta tayangan real time kumulatif. Ini adalah jumlah tertinggi sejak Weverse dibuka pada tahun 2019....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)