home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jadi Serial Netflix, Resident Evil Rilis Teaser Perdana

Jumat, 13 Mei 2022 11:00 by bellaevania | 1110 hits
Jadi Serial Netflix, Resident Evil Rilis Teaser Perdana
Dreamers.id

DREAMERS.ID - ‘Resident Evil’ akan kembali dengan format baru. Setelah diadaptasi menjadi film, adaptasi dari video game ini akan tayang sebagai serial live action di Netflix.

Hanya setahun setelah pemutaran perdana adaptasi live-action terakhirnya, ‘Resident Evil: Welcome to Raccoon City’ arahan sutradara Johannes Roberts, trailer pertama untuk seresi horor Netflix ‘Resident Evil’ telah dirilis.

Serial ini akan memiliki delapan episode dan dirilis pada 14 Juli mendatang. Berlatar tahun 2036, lebih dari satu dekade setelah sebuah virus menyebabkan kiamat. Jade Wesker, berjuang untuk bertahan hidup di dunia yang dikuasai oleh makhluk terinfeksi layaknya zombie yang haus darah.

Dalam perjalanannya Jade dihantui oleh masa lalunya di New Raccoon City, karena koneksi mengerikan ayahnya dengan Umbrella Corporation juga apa yang terjadi pada saudara perempuannya, Billie.

Seri video game ‘Resident Evil’ memulai debutnya pada tahun 1996 dengan video game Playstation asli dari sutradara Shinji Mikami dan produser Tokuro Fujiwara. Seri video game ini telah merilis 13 game utama dan beberapa spin-off, dan telah menjadi salah satu waralaba video game terlaris di dunia, menjual lebih dari 120 juta unit di seluruh dunia.

(bef)

Komentar
  • HOT !
    Kunjungan untuk berbelasungkawa terus berdatangan ke rumah duka mendiang penyanyi Wheesung. Pada 14 Maret, rumah duka Wheesung disiapkan di Rumah Sakit Samsung Seoul, di Ilwonbon dong, Gangnam gu, Seoul....
  • HOT !
    Pihak aktor Kim Soo Hyun telah mengeluarkan pernyataan resmi terkait tuduhan yang melibatkan mendiang Kim Sae Ron....
  • HOT !
    Seo Yea Ji menepis rumor yang mengelilinginya. Pada dini hari tanggal 13 Maret, sang aktris memposting sebuah tulisan panjang berjudul "...." di fancafe resminya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)