DREAMERS.ID - Di bulan Juli telah banyak idol K-Pop yang melangsungkan comeback dan berhasil meraih kemenangan dan juga peringkat diberbagai chart musik. Lagu-lagu mereka juga bahkan viral dan banyak disukai oleh penggemar.
Berikut ini merupakan 5 comeback idol K-Pop yang paling viral di Bulan Juli, beserta jumlah viewers dari masing-masing video musik per tanggal artikel ini ditulis.
1. ITZY – Sneakers
Pada tanggal 15 Juli, ITZY sukses merilis mini album baru mereka bertajuk ‘CHECKMATE’ bersamaan dengan video musik untuk title track mereka berjudul ‘SNEAKERS’, yang telah mencapai 85 juta viewers di YouTube lebih sejak artikel ini ditulis
‘SNEAKERS’ merupakan lagu yang bercerita tentang bagaimana kita lebih memilih untuk mengikuti kata hati daripada memperhatikan apa yang orang lain katakan.
2. aespa – Girls
Pada 8 Juli aespa resmi melangsungkan comeback lewat mini album kedua bertajuk ‘GIRLS’ dengan judul title track yang sama. Video musik ‘Girls’ sendiri telah ditonton sebanyak 84 juta kali di YouTube. Liriknya mengungkapkan kelanjutan perjalanan aespa dan AE-aespa bersama dengan Naevis dalam dunia KWANGYA.
Baca juga: ITZY Samai Rekor TWICE untuk Entri Terbanyak di Billboard 200 dengan Debut 'GOLD'
3. J-Hope – MorePada 1 Juli, J-Hope resmi meluncurkan single pra-rilis berjudul ‘MORE’, yang akan dimasukkan dalam album solonya yang bertajuk ‘Jack In The Box’. Video musiknya sendiri sampai saat ini telah ditonton sebanyak 47,9 juta kali di YouTube.
4. SEVENTEEN - _World
Pada tanggal 18 Juli, boy grup SEVENTEEN resmi melangsungkan comeback lewat album repackage keempat mereka yang bertajuk ‘SECTOR 17’ bersama dengan video musik untuk lagu utama, berjudul ‘_WORLD’. Video musik untuk ‘_WORLD’ sendiri telah ditonton sebanyak 40 juta kali di YouTube.
5. STAYC – Beautiful Monster
Pada 19 Juli Girl grup STAYC resmi melangsungkan comeback lewat single album ketiga bertajuk ‘WE NEED LOVE’, yang memiliki title track ‘Beautiful Monster’ bersamaan dengan video musiknya. Video musik ‘Beautiful Monster’ sendiri saat ini telah mencapai 32 juta kali penayangan di YouTube.
(Rie127)