home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

ENA Rilis Foto Park Sung Woong Sebelum Terjebak di Smartphone Dalam Drama Adaptasi Webtoon

Jumat, 02 Desember 2022 19:20 by Rie127 | 1181 hits
ENA Rilis Foto Park Sung Woong Sebelum Terjebak di Smartphone Dalam Drama Adaptasi Webtoon
Image Source: ENA

DREAMERS.ID - Menjelang penayangan perdana pada 7 Desember mendatang, ENA kembali merilis foto teaser pertama untuk aktor Park Sung Woong yang berperan sebagai Kim Sun Joo, CEO sebuah perusahaan IT besar bernama Silver Lining dalam drama Unlock My Boss’.

Foto-foto tersebut menangkap kehidupan sehari-hari Kim Sun Joo sebagai CEO Silver Lining sebelum terjebak dalam smartphone. Berdiri di belakang podium, tatapan percaya diri Kim Sun Joo menunjukkan bahwa dia adalah seorang pengusaha berkepala dingin.

Park Sung Woong berkomentar, “Webtoon asli itu sendiri sangat menghibur sehingga aku juga menantikan dramanya. Ketika aku pertama kali menerima naskahnya, aku merasa sangat menarik.”

Baca juga: Lee Jae Wook Dikabarkan Jadi Dokter Bedah Plastik dalam Drama Baru Adaptasi Webtoon

“Aku penasaran untuk mengetahui bagian selanjutnya dari cerita ini, jadi aku membaca 12 episode sekaligus. Aku tidak ragu bahwa naskah penulis dan keterampilan mengarahkan sutradara akan bersatu untuk membuat proyek yang hebat,” ungkapnya.

Adaptasi webtoon, ‘Unlock My Boss’ merupakan drama thriller komedi unik yang menggambarkan kisah Park In Sung (Chae Jong Hyeop), seorang pencari kerja yang menganggur yang hidupnya berubah setelah dia mengambil smartphone dan berbicara kepadanya serta memberinya perintah. Smartphone ini telah menjebak jiwa Kim Sun Joo.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Grup J pop beranggotakan tujuh orang, IMP. telah merilis single terbaru mereka, Cheek to Cheek, yang kini sudah tersedia di semua platform streaming. Video musik yang juga hadir di channel YouTube resmi mereka, menampilkan energi dan koreografi yang menarik. IMP. adalah grup yang sangat populer dan banyak dibicarakan di Jepang....
  • HOT !
    Perusahaan produksi konten The Givers meraih kemenangan penuh dalam sengketa hukum melawan agensi ATTRAKT terkait hak cipta lagu global ‘Cupid’....
  • HOT !
    Komedian dan presenter Park Na Rae baru baru ini mengungkapkan pengalaman pahitnya menjadi korban pencurian di rumahnya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Pyopyo_BB
Cast : Lee Minhyuk/ B-Bomb (Block B), Ahn/Son Shiera (OC), Woo Jiho/Zico ( Block B), Kim Yookwon/UKwon (Blo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)