home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Promotor Rilis Harga Tiket Konser WOODZ di Jakarta, Ada Dua Kategori Benefit!

Rabu, 12 April 2023 13:34 by muthiasp | 783 hits
Promotor Rilis Harga Tiket Konser WOODZ di Jakarta, Ada Dua Kategori Benefit!
Image source: Mecima Pro

DREAMERS.ID - WOODZ akan menggelar konser 2023 WOODZ WORLD TOUR OO-LI IN JAKARTA pada Sabtu, 3 Juni pukul 3 sore di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan.

Pada 12 April, Mecima Pro selaku promotor merilis daftar harga tiket yang dibagi menjadi tiga kategori yaitu Yellow seharga Rp 1,2 juta, Green seharga Rp 1,8 juta, dan Blue seharga Rp 2,8 juta. Semuanya akan mendapat nomor kursi.

Ada dua kategori benefit berbeda untuk MCP Package yang hanya bisa dibeli oleh MCP Member, sebagai berikut:

Baca juga: Lagu WOODZ 'Drowning' Naik di Chart Korea di Tengah Masa Wajib Militer

- Platinum Package: tiket kategori Blue, sesi soundcheck, sesi farewell, foto grup, dan exclusive laminated pass

- Gold Package: tiket kategori Blue, sesi soundcheck, sesi farewell, dan exclusive laminated pass

Penjualan tiket untuk MCP Member dimulai pada 14 April pukul 1 siang WIB. Sementara penjualan umum dibuka mulai 17 April pukul 3 sore WIB melalui situs Mecima Shop, dan situs tiket.com mulai pukul 5 sore WIB.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Kwon Yuri SNSD tampil beda dalam film terbarunya 'Intrusion'. Dalam wawancara eksklusif yang digelar pada 10 Maret, ia mengaku sengaja meninggalkan image cantik dan rapi yang melekat padanya demi menghidupkan karakter yang kasar dan penuh perjuangan....
  • HOT !
    J Hope BTS kembali menggebrak dunia musik dengan merilis single digital terbarunya bertajuk 'Sweet Dreams' yang menampilkan kolaborasi apik bersama penyanyi Miguel....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)