home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

SEVENTEEN 'FML' Bertahan 3 Minggu di Top 40 Billboard 200

Jumat, 26 Mei 2023 23:00 by fzhchyn | 407 hits
SEVENTEEN 'FML' Bertahan 3 Minggu di Top 40 Billboard 200
Image source: Pledis

DREAMERS.ID - SEVENTEEN telah mencetak rekor pribadi baru di Billboard 200! Dalam chart tertanggal 27 Mei, album ‘FML’ tetap kuat di posisi No. 40, menjadikannya album pertama SEVENTEEN yang menghabiskan tiga minggu di Top 40 .

‘FML’ juga naik kembali ke No. 1 di chart Billboard World Albums minggu ini, menandai minggu kedua non-berturut-turut di No. 1 dan minggu keempat secara keseluruhan di chart.

Selain itu, mini album tersebut juga menduduki peringkat No. 5 di chart Top Current Album Sales, No. 6 di chart Top Album Sales, dan No. 8 di chart Tastemaker Albums.

Baca juga: Unit Baru Hoshi dan Woozi SEVENTEEN Umumkan Rilis Single Perdana 'BEAM' Bulan Depan

Sementara itu, SEVENTEEN menempati posisi No. 24 di Billboard Artist 100, menandai minggu ke-25 mereka yang tidak berturut-turut di chart tersebut.

Terakhir, lagu utama SEVENTEEN ‘Super’ mengambil posisi No. 47 di Global Excl. U.S dan No. 88 di Global 200 di minggu keempatnya di kedua chart.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Kunjungan untuk berbelasungkawa terus berdatangan ke rumah duka mendiang penyanyi Wheesung. Pada 14 Maret, rumah duka Wheesung disiapkan di Rumah Sakit Samsung Seoul, di Ilwonbon dong, Gangnam gu, Seoul....
  • HOT !
    Pihak aktor Kim Soo Hyun telah mengeluarkan pernyataan resmi terkait tuduhan yang melibatkan mendiang Kim Sae Ron....
  • HOT !
    Seo Yea Ji menepis rumor yang mengelilinginya. Pada dini hari tanggal 13 Maret, sang aktris memposting sebuah tulisan panjang berjudul "...." di fancafe resminya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)