DREAMERS.ID - Baru-baru ini promotor Indonesia, Dyandra Global Entertainment mengumumkan bahwa mereka akan menggelar acara fansign NCT DREAM secara offline yang akan digelar di Jakarta bertajuk ‘NCT DREAM ‘ISTJ’ FACE TO FACE ALBUM SIGN EVENT in JAKARTA’.
Sayangnya, belum ada informasi lebih lanjut mengenai cara mengikuti fan sign tersebut, namun, pada umumnya peserta yang ingin mengikuti fan sign harus membeli beberapa jumlah album yang kemudian nanti diundi.
Sebelumnya, NCT DOJAEJUNG juga telah terlebih dahulu datang ke Jakarta dalam acara fan sign secara offline untuk yang pertama kalinya, kemudian ada WayV yang menggelar fanmeeting, dan baru-baru ini Taeyong juga mengunjungi Jakarta saat menjadi guest star di ‘CXO Media Live on Stage’.
Baca juga: Yuta NCT Resmi Debut Solo dengan Album 'Depth'
NCT DREAM sendiri telah resmi melangsungkan comeback lewat full album ketiga mereka yang bertajuk ‘ISTJ’ pada 17 Juli kemarin bersamaan dengan video musik dari title track dengan judul yang sama.Album tersebut memiliki 10 lagu, yaitu, ‘ISTJ’ sebagai title track, ‘Broken Melodies’ yang sebelumnya sempat dirilis terlebih dahulu, kemudian ‘Yogurt Shake’, ‘Skateboard’, ‘Blue Wave’, ‘Poison’, ‘SOS’, ‘Pretzel (♡)’, ‘Starry Night’, dan ‘Like We Just Met’.
(Rie127)