home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jungkook BTS Umumkan Gelar Konser 'GOLDEN'

Senin, 09 Oktober 2023 11:49 by fzhchyn | 299 hits
Jungkook BTS Umumkan Gelar Konser 'GOLDEN'
Image source: Big Hit

DREAMERS.ID - Jungkook BTS akan mengadakan konser solo pertamanya bulan depan! Pada 9 Oktober, BIGHIT MUSIC secara resmi mengumumkan rencana Jungkook untuk pertunjukan ‘GOLDEN Live On Stage’ di mana ia akan membawakan lagu-lagu dari album solonya yang akan datang ‘GOLDEN’.

‘GOLDEN Live On Stage’ akan berlangsung pada 20 November pukul 20:00 KST di Jangchung Arena di Seoul, dan konser tersebut juga akan disiarkan secara online untuk para penggemar yang tidak dapat hadir secara langsung.

Agensi menyatakan, “Kami sangat menantikan cinta dan dukungan yang akan Anda berikan ke pertunjukan unik bersama artis ini.”

Baca juga: Pengadilan Putuskan YouTuber Sojang Harus Membayar 853 Juta kepada BIGHIT, V, dan Jungkook

“Jungkook ‘GOLDEN’ Live On Stage akan tersedia untuk pemegang ARMY Membership dan pembeli album GLOBAL Weverse Shop. Rincian lebih lanjut akan menyusul dalam pemberitahuan terpisah yang akan datang. Terima kasih.”

Sementara itu, album solo pertama Jungkook ‘GOLDEN’ akan dirilis pada 3 November pukul 13:00 KST.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Pihak aktor Kim Soo Hyun memberikan klarifikasi terkait tuduhan bahwa ia mengabaikan masalah ekonomi mendiang Kim Sae Ron selama hidupnya....
  • HOT !
    Fandom grup NewJeans (NJZ), Bunnies, mendukung aktivitas independen para member dan mengajukan surat permohonan kepada pengadilan....
  • HOT !
    Aktor Kim Soo Hyun, yang terseret tuduhan pernah menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron saat masih di bawah umur, akhirnya diprediksi akan keluar dari acara ‘Good Day’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)