DREAMERS.ID - Cobweb (Geomijip) resmi tayang di bioskop Indonesia mulai 20 Oktober. Film ini dibintangi oleh sederet aktor dan aktris ternama seperti Song Kang Ho, Lim Soo Jung, Oh Jung Se, Jeon Yeo Bin, Krystal Jung, dan banyak lagi.
Film ini berlatar tahun 1970-an, ketika industri film Korea Selatan disensor secara ketat oleh pemerintah. Film debut sutradara Kim (Song Kang Ho) sukses, tetapi ia mendapat banyak kritik sejak saat itu.
Saat baru saja menyelesaikan syuting film terbarunya Cobweb, dia kemudian mengalami mimpi yang sama selama beberapa malam, yang menginspirasi dia untuk memfilmkan akhir alternatif untuk film tersebut.
Sutradara Kim sangat yakin jika ia bisa merekam ulang bagian akhir, film tersebut akan menjadi sebuah mahakarya. Tetapi, dia hanya diberikan waktu dua hari untuk menyelesaikan syuting ulang filmnya, dan segalanya tidak berjalan sesuai keinginannya.
Baca juga: 2023 ASEAN-Korea Film Festival Menghadirkan 9 Film Box Office, Gratis!
Selama 2 jam 12 menit, penonton dibawa melihat proses syuting sebuah film makjang yang penuh hasrat dan ambisi dengan segala huru hara di balik layarnya. Bagaikan sitkom, banyak dialog yang terdengar cringe namun itu justru menjadi poin yang membuat penonton tertawa.Belum lagi pembawaan unik dari setiap karakter dan bagaimana para aktor dan aktris menyatu dengan perannya. Meski dirasa berlebihan, penonton juga akan dibuat ketagihan dengan rangkaian plot twist yang mengisi film ini.
Overall, menyenangkan menonton film di dalam film.
(mth)