home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Soal Penyelidikan Kasus Narkoba, G-Dragon: Polisi maupun saya tidak begitu yakin

Selasa, 07 November 2023 11:30 by muthiasp | 218 hits
Soal Penyelidikan Kasus Narkoba, G-Dragon: Polisi maupun saya tidak begitu yakin
Image source: Naver

DREAMERS.ID - Usai menjalani pemeriksaan terkait dugaan penyalahgunaan narkoba selama empat jam pada Senin (6/11), G-Dragon ditanya apakah menurutnya penyelidikan itu tidak masuk akal.

Pelantun lagu Crooked tersebut berkata, "Saya rasa itu tidak masuk akal. Polisi tidak mengejar saya secara pribadi; mereka hanya melakukan tugasnya berdasarkan pernyataan seseorang."

"Saya juga berpikir bahwa saya di sini untuk penyelidikan karena merupakan bagian dari tugas saya untuk menyangkal atau lebih tepatnya saya katakan, untuk membuktikan bahwa tuduhan tersebut tidak berdasar," paparnya.

Dia menjelaskan, "Jadi saya tidak akan mengatakan bahwa hal ini tidak masuk akal, tetapi bagaimanapun juga, saya berharap adanya penyelesaian yang adil, dan saya berharap klaim yang belum diverifikasi tidak akan dipaksakan." paparnya.

Baca juga: G-Dragon dan Han So Hee Kompak Membantah Rumor Pacaran

Mengenai rincian penyelidikan, G-Dragon berbagi, “Penyelidikan ini sendiri, baik polisi maupun saya tidak begitu yakin dengan situasinya. Pada akhirnya polisilah yang memutuskan apakah pernyataan saya akan membantu atau tidak dalam penyelidikan mereka.”

Member BIGBANG ini menyimpulkan, “Saya sendiri masih belum mengetahui secara spesifik, namun yang saya harapkan adalah lembaga investigasi segera merilis hasil pemeriksaan detail secepat mungkin.”

Dalam pesannya kepada para penggemarnya, G-Dragon menyampaikan, “Saya harap kalian tidak terlalu khawatir. Saya harap Anda percaya pada saya dan menunggu [hasilnya].”

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, film Firefighters secara resmi mencapai 2.005.651 penonton bioskop per tanggal 18 Desember, atau hanya dalam 16 hari setelah dirilis pada tanggal 4 Desember lalu....
  • HOT !
    FNC Entertainment memperkenalkan boy band baru untuk pertama kalinya dalam 10 tahun....
  • HOT !
    Siaran langsung Jungkook BTS saat berlibur telah mencatat 20,2 juta tayangan real time kumulatif. Ini adalah jumlah tertinggi sejak Weverse dibuka pada tahun 2019....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)