home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Jungkook Menjadi Solois Korea Pertama yang Raih Sertifikasi BRIT Silver dalam 9 Tahun

Senin, 20 November 2023 13:45 by fzhchyn | 273 hits
Jungkook Menjadi Solois Korea Pertama yang Raih Sertifikasi BRIT Silver dalam 9 Tahun
Image source: Big Hit

DREAMERS.ID - Jungkook BTS sekali lagi meraih pencapaian luar biasa di kancah musik internasional. Dia baru saja meraih sertifikasi Silver di Inggris untuk pertama kalinya sebagai solois.

Minggu ini, British Phonographic Industry (BPI) atau Industri Fonografi Inggris mengumumkan bahwa single debut solo resmi Jungkook ‘Seven’ (featuring Latto) telah menerima sertifikasi silver resmi BRIT, menjadikan itu lagu solo pertamanya yang mencapai prestasi tersebut.

Menurut ambang sertifikasi BPI, sebuah single mendapat sertifikasi silver dengan penjualan 200.000 unit, sedangkan album bersertifikat silver dengan penjualan 60.000 unit.

Baca juga: RM dan Jungkook BTS Donasi Miliaran Rupiah untuk Korban dan Petugas Kebakaran Hutan

Khususnya, Jungkook adalah artis solo Korea pertama sejak PSY yang mendapatkan single bersertifikat silver di Inggris.

PSY sebelumnya meraih silver dengan hitsnya ‘Gangnam Style’ (yang akhirnya mendapatkan sertifikasi double platinum) dan ‘Gentleman’, yang terakhir mendapatkan sertifikasi silvernya hampir satu dekade lalu pada tahun 2014.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Grup J pop beranggotakan tujuh orang, IMP. telah merilis single terbaru mereka, Cheek to Cheek, yang kini sudah tersedia di semua platform streaming. Video musik yang juga hadir di channel YouTube resmi mereka, menampilkan energi dan koreografi yang menarik. IMP. adalah grup yang sangat populer dan banyak dibicarakan di Jepang....
  • HOT !
    Perusahaan produksi konten The Givers meraih kemenangan penuh dalam sengketa hukum melawan agensi ATTRAKT terkait hak cipta lagu global ‘Cupid’....
  • HOT !
    Komedian dan presenter Park Na Rae baru baru ini mengungkapkan pengalaman pahitnya menjadi korban pencurian di rumahnya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Pyopyo_BB
Cast : Lee Minhyuk/ B-Bomb (Block B), Ahn/Son Shiera (OC), Woo Jiho/Zico ( Block B), Kim Yookwon/UKwon (Blo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)