home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Pyo Ye Jin Dapat Tekanan Dari Jung Woong In di Drama 'Moon in The Day'

Selasa, 28 November 2023 19:00 by Rie127 | 245 hits
Pyo Ye Jin Dapat Tekanan Dari Jung Woong In di Drama 'Moon in The Day'
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Dalam episode sebelumnya di drama Moon in The Day, Seok Chul Hwan (Jung Woong In) menasihati Han Min Oh (On Joo Wan) untuk membunuh Kang Young Hwa jika ingin mengusir roh jahat yang ada di dalam tubuh kakaknya.

Meskipun belum terungkap alasan Seok Chul Hwan, yang dirasuki roh Soribu sekaligus ayah angkat dari Do Ha dan tokoh kuat di Dinasti Joseon, ingin membunuh Kang Young Hwa daripada Han Jun Oh (Kim Young Dae).

Dalam foto yang baru dirilis tangkap Seok Chul Hwan dan Kang Young Hwa bertemu di sebuah kafe. Berbeda dengan senyuman Seok Chul Hwan, Kang Young Hwa tampak bingung bahkan kaget dengan perkataan Seok Chul Hwan.

Baca juga: Kim Yo Han Perankan Influencer Populer di Drama Romantis Baru

Bahkan setelah meninggalkan kafe, ekspresi wajah gelap Kang Young Hwa menunjukkan bahwa dia memiliki perasaan campur aduk tentang sesuatu yang dikatakan Seok Chul Hwan. Penonton penasaran ingin mengetahui seperti apa perbincangan keduanya dan alasan di balik obsesi Soribu terhadap Kang Young Hwa yang merupakan reinkarnasi Han Ri Ta.

Berdasarkan webtoon populer, ‘Moon in the Day’ menceritakan kisah cinta yang mengerikan sekaligus memilukan selama 1.500 tahun. Bergerak bolak-balik antara masa lalu dan masa kini, drama ini akan mengikuti seorang pria yang waktunya telah berhenti setelah dibunuh oleh kekasihnya dan seorang wanita yang telah kehilangan ingatannya tentang kehidupan masa lalunya.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    NewJeans menghadapi masalah baru saat membernya Hanni, warga negara ganda Australia Vietnam, menghadapi tantangan pembaruan visa E 6 menyusul pemutusan kontrak grup tersebut dengan ADOR....
  • HOT !
    Son Ye Jin menghadiri pemutaran perdana VIP film Harbin di CGV Yongsan I'Park Mall di Yongsan gu, Seoul pada Kamis (19/12), memberikan dukungan langsung kepada sang suami, Hyun Bin....
  • HOT !
    Jelang penayangan drama tvN When the Stars Gossip, Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin berbagi kesan selama menjalani syuting bersama drama yang mengisahkan tentang perjalanan ke luar angkasa tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)