home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

BANA Bersiap, B1A4 Akhirnya Akan Comeback Setelah 2 Tahun Vakum

Rabu, 06 Desember 2023 13:30 by muthiasp | 295 hits
BANA Bersiap, B1A4 Akhirnya Akan Comeback Setelah 2 Tahun Vakum
Image source: WM Entertainment

DREAMERS.ID - Tahun 2024 akan menjadi tahun yang membahagiakan bagi BANA, fandom B1A4. Boy grup tersebut telah mengumumkan akan kembali aktif setelah dua tahun vakum.

Pada Selasa (5/12), outlet media E-Daily melaporkan bahwa B1A4 akan melakukan comeback pada awal tahun depan. Laporan tersebut kemudian dikonfirmasi oleh agensi grup, WM Entertainment.

Perwakilan WM Entertainment mengatakan, “B1A4 berencana merilis lagu baru dan comeback pada Januari tahun depan.”

Baca juga: Gongchan Keluar Agensi Setelah 13 Tahun, Bagaimana Nasib B1A4?

Ini menandai comeback pertama B1A4 setelah jeda dua tahun dua bulan sejak perilisan single digital mereka Adore You pada November 2021 lalu. Serta setelah Sandeul menyelesaikan wajib militernya pada bulan Agustus.

Di sisi lain, belum diketahui apakah Jinyoung dan Baro akan bergabung pada comeback B1A4 mendatang. Keduanya tidak memperpanjang kontrak dengan WM Entertainment sejak 2018, dan agensi memilih fokus untuk restrukturisasi B1A4.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    BM KARD akan merambah ke dunia Hollywood dan mencoba tantangan akting pertamanya sejak debut. Pada 31 Januari, DSP Media mengungkapkan bahwa BM akan tampil dalam musim kedua serial Netflix 'BEEF'. ...
  • HOT !
    Nonsan Strawberry Festival 2025 akan hadir di Jakarta! Berlangsung selama empat hari mulai tanggal 13 Februari hingga 16 Februari di Kota Kasablanka Mall, acara ini akan menampilkan banyak keseruan, termasuk penampilan penyanyi Korea Bang Yedam....
  • HOT !
    Jisoo BLACKPINK telah menandatangani kerja sama dengan Warner Records! Pada 29 Januari, mereka secara resmi mengumumkan bahwa Jisoo telah menandatangani kesepakatan solo global yang mencakup semuanya dengan label Amerika tersebut....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Rezkyka
Cast : Jung Soo Jung F(x), Xi Luhan (EXO), Kim Myung Soo (Infinite)

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)