home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

WOODZ Umumkan Masuk Militer pada 22 Januari 2024

Senin, 11 Desember 2023 09:12 by fzhchyn | 274 hits
WOODZ Umumkan Masuk Militer pada 22 Januari 2024
Dreamers.id

DREAMERS.ID - WOODZ telah mengumumkan rencana wajib militernya. Pada 10 Desember, penyanyi bernama asli Cho Seung Youn itu secara pribadi memberi tahu penggemar bahwa ia akan mendaftar pada 22 Januari 2024.

Dalam suratnya, dia menulis, "Aku menulis surat ini hari ini karena aku mempunyai berita yang ingin aku sampaikan secara langsung kepada MOODZ [fandom WOODZ]."

"Aku telah dipanggil oleh negaraku dan akan menjalani wajib militer mulai 22 Januari 2024. Wajib militerku, yang biasanya terasa begitu lama, kini telah tiba, dan rasanya aku sudah memikirkan wajib militerku sejak tahun lalu."

Baca juga: Lagu WOODZ 'Drowning' Naik di Chart Korea di Tengah Masa Wajib Militer

"Untuk sesaat, aku akan berada sedikit lebih jauh dari sekarang, dan aku akan melakukan yang terbaik dalam tugas militerku bukan sebagai WOODZ, tetapi sebagai seorang pemuda bernama Cho Seung Youn, sebelum kembali."

"Hampir 10 tahun telah berlalu sejak aku debut dan mulai bekerja [sebagai penyanyi]. Tahun-tahun itu dipenuhi dengan kenangan yang sangat berharga dan membahagiakan yang aku buat bersama MOODZ, jadi aku merasa sangat bersyukur."

"Aku akan kembali dengan lebih sehat, jadi tetaplah bahagia dan sehat tanpa sakit, dimanapun kalian berada. Sekali lagi, terima kasih kepada MOODZ karena selalu memberiku kekuatan dan memberiku lebih banyak cinta daripada yang pantas kudapatkan."

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Kelima member NewJeans telah mengumumkan bahwa mereka akan menggunakan nama grup yang berbeda untuk jangka waktu tertentu....
  • HOT !
    Rapper Amerika Don Toliver dan J Hope BTS mengejutkan penggemar dengan lagu kolaborasi baru mereka 'LV Bag', yang diproduseri Pharrell Williams!...
  • HOT !
    Aktris Han So Hee bersiap untuk bertemu dengan penggemar di seluruh dunia melalui tur fan meeting pertamanya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)