home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Netflix Umumkan Gyeongseong Creature Season 2 Berlatar Tahun 2024

Senin, 08 Januari 2024 13:14 by muthiasp | 327 hits
Netflix Umumkan Gyeongseong Creature Season 2 Berlatar Tahun 2024
Image source: Netflix

DREAMERS.ID - Netflix mengumumkan serial Korea terbaru Gyeongseong Creature akan kembali untuk musim keduanya, dengan narasi yang berkembang dari musim semi penuh pergolakan di tahun 1945 ke jalanan-jalanan yang ramai di Seoul tahun 2024.

Berlatarkan kreasi makhluk ganjil yang lahir dari ketamakan manusia, cerita yang berlanjut terus mempertemukan jalinan takdir Jang Tae Sang (Park Seo Joon) dan Yoon Chae Ok (Han So Hee).

Musim kedua menggambarkan lompatan jauh ke masa depan, seperti yang diungkap dalam adegan post-credit musim pertama.

Dalam adegan tersebut, karakter bernama Ho Jae (juga diperankan oleh Park Seo Joon), yang tampak amat mirip dengan Jang Tae Sang, berbalik dan memperlihatkan luka misterius yang memicu timbulnya berbagai pertanyaan tentang jati dirinya dan asal luka tersebut.

Momen ini menjadi gerbang bagi elemen perjalanan waktu Gyeongseong Creature yang bergeser ke Seoul tahun 2024.

Baca juga: Han So Hee Ungkap Kesamaan Diri Sendiri dan Karakternya di Drama 'Gyeongseong Creature'

Foto-foto baru yang diluncurkan semakin membangkitkan rasa ingin tahu, menampilkan Chae Ok dalam persimpangan genting dan memberi isyarat akan hadirnya musim baru yang penuh dengan peristiwa dan hubungan yang penuh teka-teki.

Sutradara Chung Dong Yoon berbagi mengenai visinya bagi kelanjutan kisah ini dengan menyatakan, "Musim 2 menghadirkan cerita dengan daya tarik yang sama sekali berbeda. Perubahan dalam ruang dan waktu akan memberikan marka yang jelas dan menawarkan semesta yang semakin luas."

Ketegangan yang meliputi serial ini semakin terasa berkat akhir yang menggantung dari episode terakhir musim pertama dan antisipasi akan bagaimana kisah para karakternya berlanjut.

Para aktor yang bermain di serial ini, termasuk Park Seo Joon dan Han So Hee, mengisyaratkan adanya perkembangan karakter yang lebih intens serta kedalaman emosional di musim kedua.

(mth)

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)