home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Ryeoun Kemungkinan Akan Main Bareng Go Hyun Jung di Drama Terbaru

Rabu, 21 Februari 2024 23:00 by Rie127 | 297 hits
Ryeoun Kemungkinan Akan Main Bareng Go Hyun Jung di Drama Terbaru
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Pada tanggal 20 Februari, Xportsnews melaporkan bahwa saat ini aktor Ryeoun telah menerima tawaran untuk membintangi drama terbaru berjudul ‘Namib’ dan secara positif mempertimbangkannya.

Menanggapi laporan tersebut, perwakilan dari agensi Ryeoun, Lucky Company, berbagi, “‘Namib’ adalah salah satu proyek yang dia terima tawarannya, dan dia sedang meninjau tawaran tersebut.”

‘Namib’ merupakan drama yang menggambarkan kisah seorang CEO wanita dari sebuah agensi hiburan bernama Kang Soo Hyun yang mendekati seorang trainee pria bernama Yoo Jin Woo dengan niat buruk. Namun, pada akhirnya ia membantu Yoo Jin Woo untuk meraih mimpinya.

Baca juga: Drama 'The Art of Negotiation' Dibintangi Lee Je Hoon Hingga Kim Dae Myung Tayang Maret Ini

Sebelumnya, dikabarkan bahwa Go Hyun Jung ditawari peran sebagai CEO Kang Soo Hyun. Sementara itu Ryeoun dilaporkan sedang dalam pembicaraan untuk berperan sebagai Yoo Jin Woo.

Ryeiun sendiri telah memukau penonton lewat aktingnya di drama ‘The Secret Romantic Guesthouse’ dan semakin mendapatkan perhatian dari penonton dan netizen lewat drama ‘Twinkling Watermelon’.

(Rie127)

Komentar
  • HOT !
    Rapper Amerika Don Toliver dan J Hope BTS mengejutkan penggemar dengan lagu kolaborasi baru mereka 'LV Bag', yang diproduseri Pharrell Williams!...
  • HOT !
    G Dragon siap comeback dengan penampilan yang luar biasa. Ia berencana untuk memanaskan paruh pertama tahun ini dengan tampil di berbagai acara, merilis album solo, konser solo, dan tur dunia....
  • HOT !
    Kontroversi plagiarisme muncul terkait poster teaser yang dirilis grup virtual PLAVE menjelang comeback mereka....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)