home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Hyunseung YOUNITE Hentikan Aktivitas karena Alasan Pribadi

Kamis, 13 Juni 2024 14:30 by fzhchyn | 243 hits
Hyunseung YOUNITE Hentikan Aktivitas karena Alasan Pribadi
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Hyunseung YOUNITE akan istirahat dari aktivitasnya karena alasan pribadi. Pada 12 Juni, BRANDNEW MUSIC merilis pernyataan di fan café grup tersebut tentang hiatus Hyunseung.

Karena hal ini, YOUNITE akan melanjutkan aktivitas grup dengan delapan member, yaitu Woono, Eunho, Lee Eunsang, Kyungmun, DEY, Hyungseok, Sion, dan Steve.

Dalam pernyataan lengkapnya, agensi menyampaikan, “Kami ingin memberi tahu Anda bahwa member YOUNITE, Hyunseung, akan menghentikan sementara aktivitasnya karena alasan pribadi.”

Baca juga: Hyunseung Keluar dari YOUNITE dan Agensi karena Alasan Pribadi

“Untuk saat ini, YOUNITE akan melanjutkan aktivitas mereka sebagai grup beranggotakan 8 orang. Kami dengan tulus meminta maaf karena menimbulkan kekhawatiran bagi penggemar kami dengan berita mendadak ini. Terima kasih.”

Sementara itu, YOUNITE belum lama ini comeback dengan merilis mini album ke-6 ‘ANOTHER’ yang menampilkan lagu utama ‘Geekin’ pada 1 Mei.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Aktor Kim Woo Bin akan menggelar fan meeting solo untuk pertama kalinya dalam lima tahun....
  • HOT !
    G Dragon telah memicu ekspektasi penggemar dengan tiba tiba mengungkapkan teaser untuk lagu barunya. Pada sore hari tanggal 21 November, dia mengunggah gambar teaser yang intens melalui media sosial resminya....
  • HOT !
    Carol Choi, Kepala Strategi Konten Orisinal untuk The Walt Disney Company Asia Pasifik, mengatakan bahwa serial 'A Shop for Killers' dan variety show 'Are You Sure?!' adalah acara Disney+ paling populer di kawasan Asia Pasifik....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : IkaaWulandari
Cast : Reina Lee (OC), EXO, Kim Myung Soo (Infinite), Jonghyun (CNBlue), Heechul (Super Junior), Kpop Idol

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)