DREAMERS.ID - LE SSERAFIM baru saja mencapai prestasi yang mengesankan di Billboard 200! Pada 8 September waktu setempat, mini album baru mereka 'CRAZY' telah memulai debutnya di No. 7 dalam chart tersebut.
'CRAZY' mencapai minggu terbesar LE SSERAFIM di Amerika Serikat hingga saat ini, di mana menurut Luminate, 'CRAZY' memperoleh total 47.000 unit setara album selama minggu yang berakhir pada tanggal 5 September.
Total skor album tersebut terdiri dari 38.000 penjualan album tradisional dan 9.000 unit streaming setara album (SEA), yang berarti 12,08 juta streaming audio sesuai permintaan selama minggu tersebut.
Baca juga: Byeon Woo Seok Borong 6 Piala, Inilah Pemenang Asia Artist Awards 2024
Selain masuk dalam Top 10 Billboard 200, 'CRAZY' juga masuk dalam peringkat No. 1 di chart Top Album Sales Billboard, yang berarti album tersebut menjadi album terlaris minggu ini di Amerika Serikat.'CRAZY' adalah album ketiga LE SSERAFIM yang masuk dalam 10 besar Billboard 200, menjadikan mereka girl group K-Pop tercepat yang mencapainya dengan tiga album.
Mereka sebelumnya masuk chart ini dengan 'ANTIFRAGILE' (tertinggi di No. 14), 'UNFORGIVEN' (No. 6), dan 'EASY' (No. 8). LE SSERAFIM kini menjadi girl group K-Pop generasi ke-4 pertama yang memiliki empat album berturut-turut di Billboard 200.
(fzh)