home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Source Music Konfirmasi Proyek Reuni GFRIEND pada Januari 2025

Selasa, 24 September 2024 13:00 by fzhchyn | 410 hits
Source Music Konfirmasi Proyek Reuni GFRIEND pada Januari 2025
Dreamers.id

DREAMERS.ID - Source Music telah mengonfirmasi proyek reuni GFRIEND! Setelah empat tahun menghentikan aktivitas grup, mereka akhirnya akan tampil bersama untuk perayaan 10 tahun debut.

Pada 24 September, Source Music mengungkapkan pernyataan resmi kepada MK Sports, dengan mengatakan, "GFRIEND akan bertemu penggemar pada bulan Januari tahun depan dengan sebuah proyek untuk merayakan ulang tahun debut mereka yang ke-10."

Mereka melanjutkan, "Proyek ini terwujud berkat keinginan para member GFRIEND yang ingin memberikan kenangan berharga kepada Buddies (nama fandom GFRIEND). Kami meminta antisipasi dan dukungan yang besar dari kalian."

Baca juga: Kerja Bareng Source Music untuk Proyek Anniversary, GFRIEND: Rasanya Seperti Pulang ke Rumah

GFRIEND, yang memulai debutnya pada Januari 2015 dengan 'Glass Bead', merupakan girl group beranggotakan enam orang yang telah menerima cinta dari publik dengan merilis lagu-lagu hits seperti 'Me Gustas Tu', 'Rough', 'Time for the moon night', dan banyak lagi.

Tahun 2025 akan menjadi peringatan 10 tahun debut GFRIEND. Para member, yang telah menghentikan aktivitas grup ketika kontrak eksklusif mereka dengan Source Music berakhir pada tahun 2021, melanjutkan aktivitas mereka di tempat mereka sendiri dan telah bersatu kembali untuk merayakan anniversary ke-10 mereka.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Pihak aktor Kim Soo Hyun memberikan klarifikasi terkait tuduhan bahwa ia mengabaikan masalah ekonomi mendiang Kim Sae Ron selama hidupnya....
  • HOT !
    Fandom grup NewJeans (NJZ), Bunnies, mendukung aktivitas independen para member dan mengajukan surat permohonan kepada pengadilan....
  • HOT !
    Aktor Kim Soo Hyun, yang terseret tuduhan pernah menjalin hubungan asmara dengan mendiang Kim Sae Ron saat masih di bawah umur, akhirnya diprediksi akan keluar dari acara ‘Good Day’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)