home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Hatsu-Jjang! Rayakan Kolaborasi Budaya Korea-Jepang Bersama Grup K-Pop ASC2NT di Mal Ciputra

Senin, 14 April 2025 13:35 by fzhchyn | 329 hits
Hatsu-Jjang! Rayakan Kolaborasi Budaya Korea-Jepang Bersama Grup K-Pop ASC2NT di Mal Ciputra
Dreamers.id

DREAMERS.ID - CoppaMagz bekerja sama dengan Mal Ciputra Jakarta menggelar acara spesial bertajuk 'Hatsu-Jjang!', sebuah perayaan kolaborasi budaya Korea dan Jepang yang sedang digandrungi anak muda Indonesia.

Event ini akan berlangsung meriah di Main Atrium Mal Ciputra Jakarta mulai 17 hingga 20 April 2025, menawarkan pengalaman budaya yang unik dan menghibur bagi para pengunjung.

Acara 'Hatsu-Jjang!' dirancang untuk menghadirkan berbagai pertunjukan menarik yang memadukan elemen budaya Korea dan Jepang. Pengunjung dapat menikmati beragam aktivitas, mulai dari pertunjukan seni, kuliner khas, hingga kegiatan interaktif yang mencerminkan pesona kedua budaya tersebut.

Puncak acara akan diwarnai dengan kehadiran boy group K-Pop, ASC2NT, sebagai bintang tamu spesial. Grup ini dijadwalkan tampil pada Sabtu, 19 April 2025, untuk menyapa penggemar melalui penampilan panggung yang energik.

Selain penampilan panggung, ASC2NT juga akan mengadakan sesi fansign eksklusif pada hari yang sama, memberikan kesempatan bagi penggemar untuk berinteraksi lebih dekat dengan para anggota grup.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Grup J pop beranggotakan tujuh orang, IMP. telah merilis single terbaru mereka, Cheek to Cheek, yang kini sudah tersedia di semua platform streaming. Video musik yang juga hadir di channel YouTube resmi mereka, menampilkan energi dan koreografi yang menarik. IMP. adalah grup yang sangat populer dan banyak dibicarakan di Jepang....
  • HOT !
    Perusahaan produksi konten The Givers meraih kemenangan penuh dalam sengketa hukum melawan agensi ATTRAKT terkait hak cipta lagu global ‘Cupid’....
  • HOT !
    Komedian dan presenter Park Na Rae baru baru ini mengungkapkan pengalaman pahitnya menjadi korban pencurian di rumahnya....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Pyopyo_BB
Cast : Lee Minhyuk/ B-Bomb (Block B), Ahn/Son Shiera (OC), Woo Jiho/Zico ( Block B), Kim Yookwon/UKwon (Blo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)