home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Taecyeon 2PM Dampingi Presiden Park Geun Hye di Acara Pertemuan Pariwisata

Kamis, 18 Juli 2013 20:50 by ningcil | 2658 hits
Taecyeon 2PM Dampingi Presiden Park Geun Hye di Acara Pertemuan Pariwisata
allkpop.com

DREAMERSRADIO.COM - Punya sosok yang tampan dan gagah, Taecyeon 2PM selalu menjadi pusat perhatian banyak orang. Karena itu pun didapuk oleh berbagai macam produk untuk menjadi brand ambassador. Yang paling baru, Taecyeon mendapatkan kehormatan sebagai Duta Pariwisata Korea.

Menjadi Duta Pariwisata Korea, Taecyeon pun mendapat kehormatan untuk mendampingi Presiden Korea Selatan, Park Geun Hye untuk menghadiri pertemuan mengenai Pariwisata Korea di istana Kepresidenan Korea Selatan, Cheongwadae atau lebih dikenal sebagai Gedung Biru.

Baca juga: Seohyun dan Taecyeon Jadi Pasangan Bangsawan di Drama 'The First Night With the Duke'

Dilansir Allkpop, dalam acara yang berlangsung pada Rabu (17/07) lalu ini, Taecyeon nampak sangat gagah dan mengenakan setelan kemeja hitam dengan kemeja putih di belakang Presiden Park Geun Hye yang bersahaja.

Taecyeon juga tak lupa untuk mengulaskan senyuman penuh rasa hormat sebagai Duta Pariwisata Korea yang tampan. Selain sibuk bersama 2PM, saat ini Taecyeon baru saja menyelesaikan perannya di variety show ‘We Got Married’ dan sibuk syuting serial drama terbarunya, ‘Who Are You?’. (ncl)

Komentar
  • HOT !
    DAY6 mengumumkan penambahan enam kota di Asia untuk tur konser DAY6 3RD WORLD TOUR < FOREVER YOUNG > pada tahun 2025 mendatang, termasuk di Jakarta....
  • HOT !
    Jennie BLACKPINK telah membuat pengumuman mengejutkan tentang album barunya. Pada 25 Desember, Jennie mengunggah video 'Happy Holidays' di website resminya....
  • HOT !
    Promotor Three Mountains Ave mempersembahkan festival musik OVERPASS Jakarta yang akan dimeriahkan oleh penampilan dari Baekhyun, B.I, dan Jey....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)