home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Miley Cyrus Sarankan Justin Bieber untuk Berhenti Berkarir!

Rabu, 24 Juli 2013 13:39 by syaifan | 5034 hits
Miley Cyrus Sarankan Justin Bieber untuk Berhenti Berkarir!
celebritiestemple.com

DREAMERSRADIO.COM - Ulah pop star muda Justin Bieber beberapa bulan belakangan memang cukup membuat publik tercengang. Mulai dari memukul paparazzi, mencemooh mantan Presiden Amerika Serikat, hingga kencing di sebuah ember di restoran ternama.

Ternyata, aksi kurang menyenangkan yang dilakukan Bieber ini mengundang perhatian rekan seprofesinya di dunia tarik suara, Miley Cyrus. Menurut Miley, apa yang dilakukan oleh Bieber beberapa waktu ini sudah melewati batas kewajaran, bahkan Miley menyarankan Bieber untuk berhenti berkarir sebagai penyanyi.

"Aku bilang ke Bieber, untuk berhenti beberapa waktu dulu dari dunia musik. Apa yang dilakukannya juga sudah tidak disukai banyak orang, lebih baik dia menghilang untuk sementara waktu," kata Miley seperti dikutip dari The Sun.

Lanjut Miley, dengan berhentinya Bieber dari dunia musik, akan membuat ia ditunggu oleh banyak orang dan Bieber akan memiliki momentum untuk memperbaikinya dengan merilis musik maupun album barunya.

"Ketika ia menghilang, orang-orang akan mencarinya. Dan yang mereka tunggu adalah album atau sesuatu karya yang baru dari Justin Bieber. Tapi jika ia tetap seperti ini, orang-orang akan muak dan membencinya," lanjut Miley lagi.

Baca juga: Bagian Lagu 'Flowers' Miley Cyrus yang Diduga Sindir Liam Hemsworth

Menurut Miley lagi, apa yang dilakukan Bieber saat ini sudah ditiru oleh banyak penggemarnya. Dan yang dikhawatirkan, jika para penggemar Bieber sudah mencontoh perilaku buruk sang idola.

"Memosting video konyol di Instagram sudah banyak ditiru oleh penggemar Bieber. Aku tidak dapat membayangkan jika nanti akan banyak penggemarnya yang kencing di ember restoran," paparnya.

Miley Cyrus dan Justin Bieber sendiri diketahui beberapa waktu lalu sempat berkolaborasi bersama dalam album terbaru Lil Twist dengan menyanyikan lagu yang berjudul 'Twerk'.

Hmm.. kalau menurut kamu gimana, Dreamers? (syf)

Komentar
  • HOT !
    Kwon Yuri SNSD tampil beda dalam film terbarunya 'Intrusion'. Dalam wawancara eksklusif yang digelar pada 10 Maret, ia mengaku sengaja meninggalkan image cantik dan rapi yang melekat padanya demi menghidupkan karakter yang kasar dan penuh perjuangan....
  • HOT !
    J Hope BTS kembali menggebrak dunia musik dengan merilis single digital terbarunya bertajuk 'Sweet Dreams' yang menampilkan kolaborasi apik bersama penyanyi Miguel....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)