home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Foto Kyuhyun SuJu Kecil Diungkapkan Oleh Sang Ibu di Mamma Mia

Selasa, 17 September 2013 12:00 by pearl | 14972 hits
Foto Kyuhyun SuJu Kecil Diungkapkan Oleh Sang Ibu di Mamma Mia
tumblr.com

DREAMERSRADIO.COM - Hadir dalam acara KBS Mamma Mia yang dipandu anaknya, ibu dari Kyuhyun Super Junior menjadi pusat perhatian sejak membeberkan rahasia rumah Kyuhyun secara on air. Kali ini, ia pun kembali menunjukan rahasia masa kecil kyuhyun.

Sang ibu mempertunjukan foto bayi Kyuhyun yang masih imut dan terlihat gemuk menggemaskan. Ternyata foto tersebut diambil ketika Kyuhyun berulang tahun yang pertama dreamers! Mata Kyuhyun yang besar seperti boneka terlihat menjadi fitur mukanya yang paling mencolok sampai para tamu di studio pun ikut gemas melihatnya.

“Kyuhyun dulu adalah anak yang polos dan selalu mendengarkan apa kata orang tua dan kakak perempuannya. Ia sering bermain rumah-rumahan bersama kakaknya dulu,” cerita ibunya. MC Park Mi Sun pun memuji tampang imut Kyuhyun kecil.

Baca juga: Ini Harga Tiket Konser Kyuhyun di Jakarta, Penjualan Mulai 5 Desember

Dengan rambut sedikit dan jabrik, ditangan foto Kyuhyun bayi itu terlihat ia memakai banyak cincin emas. Ternyata itu adalah sebuah tradisi yang dipakaikan orang tuanya.

“Aku dulu heran juga kenapa aku dipakaikan cincin begitu banyak dijari,” tutur Kyuhyun sambil tertawa. Selain ibu Kyuhyun, ibu-ibu dari para idola K-pop lain seperti Minzy 2NE1, Gyuri Kara dan Chunji Teen Top juga hadir dalam episode yang tayang Minggu (15/9/2013) . (prl)

Komentar
  • HOT !
    Girl group IVE telah resmi mengumumkan comeback pertama mereka di tahun 2025. Pada 24 Desember, Starship Entertainment merilis teaser untuk mini album ketiga grup bertajuk 'IVE EMPATHY', yang akan dirilis pada 3 Februari....
  • HOT !
    Hyun Bin dan Son Ye Jin merupakan salah satu pasangan drama Korea yang sukses melanjutkan hubungan asmaranya ke jenjang pernikahan hingga kini telah dikaruniai satu anak....
  • HOT !
    Eat What You Reap atau Kong Kong Bap Bap, variety show spin off GBRB: Reap What You Sow akan menayangkan episode perdana pada tanggal 9 Januari 2025 mendatang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)