home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Rajin Menabung, Hyun Bin dan T.O.P Big Bang Terima Penghargaan dari Presiden Korsel

Kamis, 31 Oktober 2013 10:06 by ningcil | 3982 hits
Rajin Menabung, Hyun Bin dan T.O.P Big Bang Terima Penghargaan dari Presiden Korsel
dreamersradio.com

DREAMERSRADIO.COM - Budaya rajin menabung ternyata tak hanya sekedar di lakukan untuk kebaikan diri sendiri. Di negara maju seperti Korea Selatan, perilaku menabung pun ternyata telah membudaya, termasuk para selebriti. Budaya rajin menabung tersebut pun dibuat perayaan di setiap tahunnya.

Pada Selasa (29/10) lalu, pemerintah Korea Selatan pun menyelenggarakan acara yang memperingati ‘Hari Menabung Ke-50’ di Sejong Hall Seoul dan dihadiri oleh sekitar 99 orang yang menerima berbagai penghargaan yang dianugerahkan oleh Presiden, Perdana Menteri, dan Ketua Komite Moneter.

Dan salah satu orang yang menerima perhargaan di hari menabung dari presiden Korea Selatan adalah aktor terkenal Hyun Bin. Aktor yang aktingnya meledak dalam drama ‘Secret Garden’ ini diketahui menyimpan sekitar 35 miliar Won atau sekitar 369 miliar Rupiah di tabungan pribadinya.

Baca juga: Hyun Bin dan Son Ye Jin Donasi 3,3 Miliar untuk Anak-anak di Rumah Sakit

Tak hanya menyimpan banyak uang di tabungannya, Hyun Bin juga dinilai pantas mendapatkan penghargaan di Presiden Park Geun Hye atas dedikasinya yang tinggi terhadap rasa kemanusiaan dengan terus-menerus melakukan kerja sukarela dan juga mendonasikan uangnya untuk berbagai macam kegiatan amal.

Para selebriti lain yang juga menerima penghargaan presiden di hari menabung di Korea Selatan ini diantaranya aktris Han Hye Jin, T.O.P Big Bang, Goo Hara KARA, Kim Hye Young, Lee Juk, dan Lee Mon Se.

(ncl)

Komentar
  • HOT !
    Setiap tahun di bulan Januari, Asosiasi Hak Cipta Musik Korea (KOMCA) memberikan keanggotaan penuh kepada musisi yang telah mengumpulkan royalti dalam jumlah luar biasa dari musik mereka....
  • HOT !
    Hampir setahun sejak drama tvN 'Queen of Tears' berakhir, penggemar nampaknya belum bisa move on dari pasangan layar kaca Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won. Tak sedikit yang mengharapkan keduanya menjalin hubungan romantis di kehidupan nyata....
  • HOT !
    Jaksa telah mendakwa rapper San E tanpa penahanan atas tuduhan penyerangan dan melukai pejalan kaki di sebuah taman....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)