home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Putra Sulung Angelina Jolie dan Brad Pitt Curi Perhatian Saat Tampil Perdana Di Red Carpet

Selasa, 19 November 2013 17:32 by mayaindrn | 9974 hits
Putra Sulung Angelina Jolie dan Brad Pitt Curi Perhatian Saat Tampil Perdana Di Red Carpet
eonline.com

DREAMERSRADIO.COM - Brad Pitt dan Angelina Jolie menjadi salah satu pasangan selebriti harmonis yang kerap mencuri perhatian publik. Bertahun-tahun hidup bersama pasangan Brangelina telah dikaruniai 6 orang anak. Meskipun sering tampil di depan publik bersama keenam anaknya, namun kali ini ada yang berbeda dari penampilan putra sulung Mr and Mrs Smith ini.

Yap, kali ini putra pertama Angelina dan Brad Pitt yang bernama Maddox Jolie-Pitt yang kini telah berusia 12 tahun berhasil mencuri perhatian publik. Untuk pertama kalinya Maddox tampil di red carpet bersama sang ayah untuk menemani Angelina menghadiri Academy of Motion Picture Arts and Science’s Governor Award pada sabtu malam lalu (16/10).

Penampilan berbeda Maddox dari biasanya dengan menggunakan tuxedo hitam and bow tie senada dengan sang ayah dengan rambut klimis ini membuatnya terlihat tampan. Biasanya Maddox selalu tampil cuek dengan jeans dan tshirtnya. Maddoxpun dianggap memiliki bakat pencuri perhatian dan stylish seperti kedua orang tuanya.

Trio Brad-Angelina- Maddox tampil chic dan serasi malam itu. Bahkan tak segan kakak dari 5 adik ini selalu memberikan senyum manis di depan kamera. Kehadiran Maddox dalam acara tersebut melengkapi kebahagian aktris 38 tahun ini yang menerima penghargaan Jean Hersholt Humanitarian Award karena keaktifannya di dunia sosial dan selalu terjun dalam masalah-masalah kemanusiaan.

Baca juga: Tersandung Kasus Hukum, Ini Deretan Selebriti yang Berpuasa Dipenjara

Saat menerima penghargaan Angelinapun menunjuk bangga ke arah putranya sambil mengatakan bahwa ia sangat bangga menjadi seorang ibu. “Aku tak akan menangis, aku tak akan membuatmu malu. Kau dan adikmu adalah kebahagianku dan tak ada yang lebih membanggakan selain menjadi ibu,” ungkap Jolie seperti dikutip dari Metro.

Wah, bangganya jadi Maddox Jolie-Pitt ya Dreamers! Bagaimana menurutmu Dreamers putra sulung Brangelina? Sukseskah mencuri perhatianmu? ^^

(mya)

Komentar
  • HOT !
    Setiap tahun di bulan Januari, Asosiasi Hak Cipta Musik Korea (KOMCA) memberikan keanggotaan penuh kepada musisi yang telah mengumpulkan royalti dalam jumlah luar biasa dari musik mereka....
  • HOT !
    Hampir setahun sejak drama tvN 'Queen of Tears' berakhir, penggemar nampaknya belum bisa move on dari pasangan layar kaca Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won. Tak sedikit yang mengharapkan keduanya menjalin hubungan romantis di kehidupan nyata....
  • HOT !
    Jaksa telah mendakwa rapper San E tanpa penahanan atas tuduhan penyerangan dan melukai pejalan kaki di sebuah taman....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)