home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

EXO Ceritakan Proses Casting Mereka Dengan SM Entertainment

Selasa, 17 Desember 2013 10:04 by pearl | 11447 hits
EXO Ceritakan Proses Casting Mereka Dengan SM Entertainment
tumblr.com

DREAMERSRADIO.COM - Proses casting untuk menjadi seorang idola tidak mudah dilewati, namun untuk beberapa member EXO merupakan sebuah keberuntungan karena mereka tidak perlu mengikuti proses audisi yang panjang.

Empat anggota grup populer tersebut hadir dalam acara Cultwo show dalam rangka promosikan single terbaru mereka, 'Miracles in December'. Baekhyun, D.O, Luhan dan Chen pun membeberkan cerita mengenai awal mula talenta mereka ditemukan oleh SM Entertainment.

Sebagai lead vocal, D.O dicasting SM ketika ia sedang mengikuti sebuah kompetisi menyanyi dan Chen lewat audisi rekomendasi dari temannya. Lain cerita dengan Baekhyun dan Luhan yang ditemukan di jalanan.

Talenta Baekhyun ditemukan oleh staff casting SM Entertainment saat ia dijalan ketika mengambil tes untuk sebuah sekolah seni di Seoul.

Baca juga: Gelar Konser Solo Kedua Besok, EXO Sudah Siap Terbang Ke Jakarta!

Kasting jalanan atau street casting ini sangat biasa dilakukan para pencari bakat dan banyak yang sengaja berjalan-jalan di daerah yang digemari anak muda untuk mencari talent-talent mereka terbaru.

“Aku juga ditemukan lewat street casting saat tengah berjalan-jalan di Myungdong. Menjadi penyanyi memang mimpiku dari dulu. Namun aku tidak bisa berbahasa Korea sama sekali saat itu, aku belajar bahasa Korea selama 5 tahun agar lebih lancar,” tambah Luhan.

Wah, Berhati-hati kalau sedang jalan di Korea Dreamers, siapa tau nanti kamu dapat tawaran casting ya! (prl) 

Komentar
  • HOT !
    Hyun Bin dan Son Ye Jin merupakan salah satu pasangan drama Korea yang sukses melanjutkan hubungan asmaranya ke jenjang pernikahan hingga kini telah dikaruniai satu anak....
  • HOT !
    Drama romantis terbaru SBS Our Movie yang dibintangi Namgoong Min dan Jeon Yeo Bin dipersiapkan untuk tayang pada tahun 2025 mendatang. Cuplikan chemistry kedua bintang tersebut meningkatkan rasa penasaran penggemar....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, Hidden Face telah melampaui 1 juta penonton bioskop pada 22 Desember pukul 3:45 p.m. KST setelah resmi ditayangkan pada bulan November lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)