home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Natal Penuh Tawa dan Haru Warnai Episode 4 'EXO Showtime'

Rabu, 18 Desember 2013 17:12 by pearl | 16244 hits
Natal Penuh Tawa dan Haru Warnai Episode 4 'EXO Showtime'
tumblr.com

DREAMERSRADIO.COM - Waktu spesial di tahun ini dilewati member EXO dengan bersenang-senang bersama dan juga berbicara dari hati ke hati dalam acara EXO Showtime.

Cuplikan episode ke empat dari acara variety show terbaru mereka ini memperlihatkan keseruan yang ada ketika Suho dkk berpesta menjelang natal. Selain bertukar kado dan bermain-main, ternyata mereka mengadakan waktu khusus untuk berbincang dari hati ke hati.

Bahkan beberapa orang member seperti Baekhyun dan Tao terlihat berkaca-kaca ketika mereka membicarakan mengenai hal-hal yang sebelumnya susah untuk mereka utarakan. Seperti kesulitan para member Cina dan lainnya.

Baca juga: Nonton Ulang 'EXO's Showtime', Chanyeol Curhat Soal Member EXO dan EXO-L

Merasa terharu saat mendapatkan penghargaan besar untuk pertama kalinya pun diungkapkan lewat kesempatan ini, "Aku seakan tak percaya kita menangkan penghargaan tersebut, membuat diriku jadi terharu," tutur Luhan ketika mengingat EXO berhasil membawa pulang piala bergengsi Melon Music Awards 2013.

Tak hanya itu, EXO juga mengadakan lomba arm wrestling atau panco diantara mereka sendiri untuk mengetahui siapakah yang paling kuat! Kira-kira siapa ya dreamers? Saksikan episode terbaru dari EXO Showtime yang tayang pada 18 Desember 2013. (prl)

Yuk intip cuplikannya!

Komentar
  • HOT !
    Hanni NewJeans (NJZ) berbagi pemikirannya melalui unggahan di Instagram Story setelah menyelesaikan sidang putusan pertama mereka melawan ADOR pada 7 Maret....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)