home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Wah, Lee Jong Suk Akan Habiskan Valentine Bareng Fans

Kamis, 13 Februari 2014 09:00 by ningcil | 2915 hits
Wah, Lee Jong Suk Akan Habiskan Valentine Bareng Fans
kmagazinelovers.tumblr.co

DREAMERSRADIO.COM - Hari Valentine sebentar lagi hadir, dan tampaknya aktor muda berbakat Lee Jong Suk sudah memiliki rencana sendiri untuk melewati hari kasih sayang tersebut. Lee Jong Suk dikabarkan akan menghabiskan hari spesial tersebut bersama orang-orang tersayangnya, yaitu fans.

Lee Jong Suk kabarnya akan menyapa para fans di Cina tepat di hari Valentine, 14 Februari 2014. Dikutip Mwave, acara jumpa fans tersebut akan diselenggarakan di E-Sport Arena di Shanghai.

Berkat kepopuleran Lee Jong Suk yang melambung pada tahun 2013 lalu, tiket acara jumpa fans ini pun langsung diserbu oleh para fans. Sebanyak 2.200 tiket dikabarkan telah ludes terjual

Tak hanya itu, para fans yang menghadiri acara jumpa fans spesial Valentine tersebut rupanya tak hanya di hadiri oleh para fans dari Cina, tetapi juga dari berbagai negara Asia lainnya hingga Rusia. Hal ini pun menandai betapa nama Lee Jong Suk tak hanya populer di Korea, tetapi juga di negara lainnya.

Merayakan hari kasih sayang bersama para fans yang selalu mendukung dan mencintainya, Lee Jong Suk pun mempersiapkan acara tersebut dengan cara yang spesial dan semanis mungkin. Dikabarkan aktor ‘I Hear Your Voice’ ini akan menyanyikan lagu-lagu manis serta membacakan surat tangan dari fans yang beruntung.

Untuk memaksimalkan acara jumpa fansnya, aktor 24 tahun ini mempersiapkan sendiri lagu yang akan dinyanyikan serta kostum yang akan ia kenakan diatas panggung.

Baca juga: Lee Jong Suk Tutup Tahun dengan Donasi 1 Miliar ke Rumah Sakit Anak

“Lee Jong Suk berperan dalam merencanakan setiap elemen dari jumpa fans yang akan datang. Ia telah membuat persiapan sekeras mungkin demi ntuk jumpa fans yang sempurna di Shanghai nanti,” ujar pihak agensi, Wellmade E&T.

Wah asik banget yaa fans yang bisa Valentine bareng Lee Jong Suk ^^

(ncl)

...

Dreamers, yuk datang ke acara tahunan terbesar Dreamers Radio, IM3 Dreamers Radio Festival 2014, 21-23 Februari 2014 di Kota Kasablanka Jakarta. Menghadirkan penampilan dari Project Pop, Saykoji, Soulvibe, Alika, Elyzia Mulachela, Petra Sihombing, Endah n Rhesa, dan masih banyak lagi.

IM3 Dreamers Radio Festival 2014 juga akan diramaikan dengan seminar Coaching Digital Era, Broadcast Knowledge, Beauty Class, Talent Show Competition, Fanbase Awards, Nobar Fanbase, Fashion Show, Giant Flashmob, Doorprize ke Korea, dan lainnya. Untuk bisa mengikuti doorprize, yuk daftarkan dirimu di www.dreamersradio.com/df2014. Acara ini GRATIS!

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)