home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Gong Hyo Jin Ceritakan Pengalaman Akting dengan Cha Seung Won dan So Ji Sub

Selasa, 22 April 2014 19:09 by ningcil | 13506 hits
Gong Hyo Jin Ceritakan Pengalaman Akting dengan Cha Seung Won dan So Ji Sub
dreamersradio.com

DREAMERSRADIO.COM - Sebagai salah satu aktris senior Korea Selatan yang aktingnya selalu memukau, Gong Hyo Jin pun menceritakan bagaimana pengalamannya saat berakting dengan para aktor papan atas seperti Cha Seung Won dan So Ji Sub.

Dalam wawancara terbarunya dengan media Cina, SINA, aktris 34 tahun ini pun berdiskusi tentang pengalamannya bermain drama yang ditulis oleh dua saudara terkenal Hong Sisters, yaitu ‘The Greatest Love’ dan ‘The Master Sun’.

Bermain bersama dua aktor pria tampan seperti Cha Seung Won dan So Ji Sub, Gong Hyo Jin pun merasa jika kedua aktor tersebut merupakan orang yang menyenangkan dan terinspirasi dari kedua lawan mainnya tersebut.

“Cha Seung Won merupakan seorang sunbae yang sangat lucu,” ujar Gong Hyo Jin tentang lawan mainnya dalam 'The Greatest Love'. “Tak hanya karena ia punya banyak pengalaman dariku namun aktingnya juga sangat bernuansa. Ia sangat mendorong dan mendukungku ketika kami akting bersama.”

Gong Hyo Jin juga mengungkapkan jika lawan mainnya dalam ‘The Master Sun’, So Ji Sub, merupakan lawan main yang lucu dan hal itu mengejutkan dirinya.

Baca juga: Lee Min Ho dan Gong Hyo Jin Ungkap Kesan Selama Syuting Bareng

“Ketika aku pertama kali bertemu dengannya, aku pikir dia orang yang diam dan pemalu,” ujarnya. “Namun ia sering tertawa melebihi apa yang aku bayangkan. Ia senang bercanda ketika ia sedang berbicara denganmu.”

Dalam proyek drama terbaru, Gong Hyo Jin kabarnya akan segera beradu akting dengan aktor papan atas lainnya Jo In Sung dalam drama ‘It’s Okay It’s Love’.

(ncl)

Image source: Soompi, Kdramastars

Komentar
  • HOT !
    Pihak penyelenggara Golden Disc Awards ke 39 telah mengumumkan perubahan jadwal tayang yang bersamaan dengan masa berkabung nasional atas tragedi kecelakaan Jeju Air....
  • HOT !
    Kep1er telah membatalkan acara fan signing karena masalah kesehatan beberapa membernya. Agensi mengumumkan bahwa Yujin dan Hikaru telah didiagnosis dengan influenza Tipe A, hanya satu hari setelah Chaehyun dan Dahyun dipastikan terjangkit virus tersebut....
  • HOT !
    Promotor Box Live Asia telah mengumumkan perubahan venue serta detail seatplan dan harga tiket untuk konser '2025 xikers WORLD TOUR TRICKY HOUSE : FIRST ENCOUNTER IN JAKARTA'....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)