home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Pasca Adegan Panas di MV, Ga In BEG dan Joo Ji Hoon Pacaran!

Jumat, 09 Mei 2014 09:00 by ningcil | 41367 hits
Pasca Adegan Panas di MV, Ga In BEG dan Joo Ji Hoon Pacaran!
dreamersradio.com

DREAMERSRADIO.COM - Parade percintaan para idola K-Pop yang diungkapkan ke publik masih terus berlanjut. Pasangan selebriti yang baru saja mempublikasikan hubungan asmara mereka adalah Ga In Brown Eyed Girls dan aktor Joo Ji Hoon.

Kabar terbaru mengenai pasangan kekasih selebriti ini seperti yang pertama kali dilaporkan oleh media lokal Sports Seoul secara ekslusif.

Ga In dan Joo Ji Hoon memang dilaporkan telah berteman sejak 8 tahun lalu, namun siapa yang sangka jika kemesraan yang ditunjukkan oleh Ga In dengan Joo Ji Hoon di MV Ga In yang berjudul ‘Fxxk U’ ini membuat perasaan diantara keduanya berkembang jadi pasangan kekasih sungguhan.

Tak berapa lama setelah laporan tersebut muncul di berbagai pemberitaan, kedua agensi artis yang bersangkutan pun langsung memberikan tanggapan mereka secara resmi.

Agensi Ga In, A Pop Entertainment mengungkapkan, “Keduanya memang sudah berteman dan masih berteman saat membintangi video musik Ga In, namun setelah itu hubungan mereka makin dekat hingga akhirnya berpacaran.”

Pihaknya juga menambahkan jika pasangan yang beradegan panas di MV Ga In dengan rating dewasa tersebut telah berpacaran sekitar satu hingga dua bulan lalu, satu bulan setelah MV kontroversial ‘Fxxk U’ tersebut rilis.

Baca juga: Ga In Brown Eyed Girls Didenda Usai Terbukti Gunakan Propofol

Sementara itu, konfirmasi kebenaran tentang hubungan asmara keduanya juga dibenarkan oleh agensi Joo Ji Hoon, Key East Entertainment seperti dikutip Allkpop.

“Memang benar jika keduanya berpacaran. Mereka telah saling kenal lama dan berkembang menjadi sepasang kekasih setelah membintangi video musik Ga In. Mereka resmi pacaran sebulan yang lalu,” ungkap pihak agensi.

Selamat untuk pasangan Ga In dan Joo Ji Hoon!

(ncl)

Image source: YouTube

Komentar
  • HOT !
    Kim Ji Ho dan Kim So Jung dari Dispatch memenangkan penghargaan Reporter of the Month ke 412 (Pelaporan Investigasi Kategori 2), dalam upacara yang digelar oleh Asosiasi Jurnalis Korea....
  • HOT !
    Song Mino WINNER, yang diduga lalai dalam pelayanan sosial, hadir di kantor polisi untuk pemeriksaan....
  • HOT !
    Netflix merilis video teaser pertama dari drama terbaru When Life Gives You Tangerines yang dibintangi IU dan Park Bo Gum, jelang penayangan perdana pada tanggal 7 Maret mendatang....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)