DREAMERSRADIO.COM - Sebulan lebih pasca insiden mengerikan yang dialami oleh dua member AKB48 beserta satu staff mereka, salah satu member yang menjadi korban, Anna Iriyama dilaporkan sudah kembali aktif tampil di theater AKB48 di Akihabara, Jepang pada Senin (30/6) lalu.
Anna saat itu dikabarkan tampil dengan tangan yang masih terbalut perban yang menutupi bekas luka yang dialaminya saat insiden tersebut. Ia pun terlihat antusias dan memberikan penampilan perdananya di hadapan para penggemarnya.
"Maaf telah membuat semua orang khawatir. Saya ingin menunjukkan kepada semua orang bahwa saya baik-baik saja dan akan kembali segera setelah saya bisa," ujar member yang juga akrab disapa Annin tersebut.
Selama sebulan beristirahat dan menjalani sejumlah perawatan, Annin mengaku hanya menonton TV dan tidak melakukan hal lain. Ia sendiri sudah terlihat lebih segar setelah mengembalikan konsentrasinya untuk kembali tampil di theater.
Baca juga: AKB48 umumkan Fan Meeting Pertama di Jakarta, Indonesia!
"Aku tidak melakukan apa-apa, hanya menonton TV saja,” sambungnya.Seperti yang pernah diberitakan sebelumnya, dua member AKB48 yakni Anna Iriyama dan Rina Kawaei diserang oleh seorang pemuda tidak dikenal dengan sebilah gergaji saat mereka melakukan handshake event di Prefektur Iwate pada akhir Mei lalu.
Akibat insiden penyerangan tersebut, keduanya mengalami luka di bagian tangan dan kepala. Satu korban lagi yang juga mengalami luka cukup parah adalah staff mereka yang mencoba menghalangi pelaku untuk menerobos lebih jauh.
Waah.. semoga keduanya bisa kembali tampil seperti biasa ya, Dreamers! ^^ (Hai/Syf)