home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Wah, Member Girl Group Baru TS Entertainment Ini Jadi Saingan Zelo B.A.P?

Jumat, 04 Juli 2014 20:00 by citra09 | 5570 hits
Wah, Member Girl Group Baru TS Entertainment Ini Jadi Saingan Zelo B.A.P?
dreamersradio.com

DREAMERSRADIO.COM - Sukses mendebutkan girl group Secret di tahun 2009 dan boy group B.A.P di tahun 2012 lalu, agensi TS Entertainment kini bersiap mendebutkan sebuah grup idola baru, yaitu sebuah girl group dengan konsep yang tak kalah memukau dari Secret.

Setelah beberapa waktu lalu mengungkap member pertamanya bernama Nahyun, kini TS Entertainment kembali mengungkap member keduanya bernama Yoon Sun atau New Sun sebagai member keduanya.

New Sun pun cukup mencuri perhatian fans karena dianggap sebagai saingan salah satu member sekaligus maknae B.A.P, Zelo. Ia disebut-sebut sebagai next ‘giant baby’ di keluarga TS Entertainment setelah Zelo.

Pasalnya, New Sun merupakan seorang maknae, namun di usianya yang masih 17 tahun, ia memiliki tinggi badan mencapai 172 cm, yang jauh lebih tinggi dibandingkan dengan wanita lain seusianya. Kesamaan lain dari keduanya adalah di mana New Sun dan Zelo sama-sama memiliki kemampuan ngerap dan menulis lagu.

Sebelumnya, New Sun pernah muncul dalam video musik ‘Never Give Up’ yang dinyanyikan Bang & Zelo dan ‘I Do I Do’ yang dinyanyikan Secret. “New Sub, yang kini berada di tahun kedua SMA Hanlim Arts, memiliki bakat dan semangat dalam bidang musik. Ia adalah member yang sangat dinantikan dengan bakat dan kerja kerasnya, jadi tolong tunjukkan dukungan kalian,” tutur pihak TS Entertainment.

(ctr)

Image: TS Entertainment

Komentar
  • HOT !
    iHeartRadio Music Awards 2025 telah mengungkap daftar naminasinya pada 22 Januari. Upacara penghargaan tahun ini akan disiarkan langsung dari Los Angeles pada 17 Maret pukul 20:00 waktu setempat....
  • HOT !
    JTBC mengumumkan bahwa drama terbaru The Art of Negotiation akan tayang perdana pada 8 Maret, dibintangi oleh Lee Je Hoon, Kim Dae Myung, Sung Dong Il, Jang Hyun Sung, hingga Oh Man Seok. ...
  • HOT !
    GOT7 membuktikan popularitas global mereka segera setelah comeback. Album terbaru 'WINTER HEPTAGON' yang dirilis setelah tiga tahun sejak comeback terakhir mereka telah memuncaki chart internasional....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)