home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Taylor Swift Enggan Duet dengan Penyanyi Lain di Album Baru?

Minggu, 06 Juli 2014 15:51 by syaifan | 1630 hits
Taylor Swift Enggan Duet dengan Penyanyi Lain di Album Baru?
taylorswift.com

DREAMERSRADIO.COM - Penyanyi Taylor Swift beberapa waktu lalu sempat mengungkapkan bahwa ia saat ini tengah sibuk mempersiapkan proses rekaman album terbarunya. Ia juga mengatakan bahwa akan ada sejumlah perbedaan di album barunya nanti dengan album-albumnya terdahulu.

Salah satu penyanyi yang juga dikenal sebagai teman dekat Taylor Swift, Ed Sheeran mengungkapkan bahwa di album terbarunya nanti Taylor Swift tidak akan mengajak siapapun untuk berduet termasuk dirinya. Hal ini dikatakan Ed kepada PerezHilton.Com belum lama ini.

“Aku pikir Taylor tidak akan bekerjasama dengan siapapun untuk duet ataupun kolaborasi. Dia mengerjakan album barunya ini semua sendirian. Mulai dari menulis lagu hingga aransemen musiknya,” papar Ed.

Ed juga memberikan sedikit bocoran, bahwa Taylor memang akan memberikan sentuhan dan warna yang berbeda di album terbarunya nanti. Menurutnya, hal itu dilakukan agar penggemarnya tidak mengalami kebosanan saat mendengarkan lagu barunya nanti.

Baca juga: Angka Fantastis Dari Penggalangan Dana Fans Taylor Swift Untuk Capres AS Kamala Harris

“Taylor harus berkembang lebih jauh. Jika ia membuat musik seperti di album ‘Red’, maka pendengarnya nanti akan mengatakan, ‘Ini akan terdengar seperti album ‘Red’’. Dan dia kini sudah melakukan perkembangan itu, sebuah langkah yang cukup postif,” jelas Ed lagi.

Belum diketahui lebih lanjut kapan Taylor Swift akan merilis album barunya tersebut. Karena hingga saat ini ia diketahui belum benar-benar selesai mengerjakan album barunya.

Seperti apa lagu-lagu di album baru Taylor Swift nanti? Kita tunggu saja ya, Dreamers! ^^ (Syf)

Komentar
  • HOT !
    Ibu dari aktris mendiang Kim Sae Ron, yang terus berselisih pendapat mengenai apakah ia pernah berpacaran dengan aktor Kim Soo Hyun saat masih di bawah umur, akhirnya buka suara untuk pertama kalinya sejak kabar duka putrinya....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, Gold Medalist, telah merilis pernyataan resmi untuk menepis semua rumor miring terkait sang aktor dan mendiang Kim Sae Ron....
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)