home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Haru dan Tablo Akan Tinggalkan 'Superman Has Returned'?

Jumat, 15 Agustus 2014 16:00 by pearl | 4914 hits
Haru dan Tablo Akan Tinggalkan 'Superman Has Returned'?
instagram.com/tabloisdad

DREAMERSRADIO.COM - Menjadi salah satu pasangan ayah dan anak terfavorit dalam variety show KBS 'Superman Has Returned', Tablo dan Haru dirumorkan akan segera meninggalkan acara tersebut.

Menurut rumor yang beredar, karena kesibukkan sang ayah dalam mempersiapkan comebacknya di musim gugur ini ia dan Haru harus berhenti dari acara akhir pekan populer tersebut. Menanggapi berbagai rumor yang beredar di dunia maya  tersebut  agensi Tablo yaitu YG Entertainment pun membantahnya.

“Kami belum mendisusikan apa-apa mengenai kemungkinan keduanya untuk meninggalkan acara, jadi kami pun bingung kenapa rumor beredar kalau mereka (Tablo & Haru) hanya akan berada di acara tersebut sampai akhir tahun saja," tutur seorang perwakilan yang dilansir Allkpop.

Baca juga: Tablo Sebut Putrinya Haru Bisa Prediksi Kesuksesan Lagu-lagu Epik High

"Kami saja bahkan tak pernah membicarakan berapa lama mereka akan muncul atau kapan mereka akan meninggalkan acara ini. Jadinya mereka akan tetap melanjutkan acaranya. Selama tak ada perubahan dari acara tersebut, mereka akan tetap tampil,” lanjutnya.

Bagi penggemar mereka sepertinya bisa bernafas lega sekarang karena sang agensi juga sudah memberikan pernyataan mereka secara resmi bahwa Haru dan Tablo akan tetap tampil. Siapa saja penggemar dari pasangan ayah dan putrinya dalam 'Superman Has Returned' ini Dreamers?

(prl)

Komentar
  • HOT !
    Isu seputar bayaran para pemain serial Netflix Squid Game ramai dibahas sejak musim pertama, namun belum ada yang terjawab kebenarannya. Termasuk rumor bahwa pemain musim kedua mendapat bayaran mencapai 46,5 miliar rupiah....
  • HOT !
    Go Min Si telah dikonfirmasi sebagai pemeran utama dalam proyek baru penulis skenario ternama Hong Sisters (Hong Jung Eun dan Hong Mi Ran)....
  • HOT !
    When the Stars Gossip merupakan drama Korea pertama yang mengambil latar belakang luar angkasa. Dibutuhkan teknologi yang canggih dan usaha luar biasa untuk dapat menghasilkan adegan yang realistis....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : della15
Cast : Cho Kyuhyun, Shin Jihyun, and OC

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)