home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Posting Gambar Berbau Narkoba, G-Dragon Dapat Banyak Kritikan!

Jumat, 03 Oktober 2014 13:30 by ningcil | 8640 hits
Posting Gambar Berbau Narkoba, G-Dragon Dapat Banyak Kritikan!
sbs.com.au

DREAMERSRADIO.COM - Akibat memposting sebuah gambar yang menyinggung topik seputar obat-obatan terlarang di akun Instagram pribadinya, G-Dragon pun mendapatkan banyak sekali kritikan dari para followersnya. Hal ini pun tak ayal membuat leader Big Bang satu ini menghapus postingannya tersebut.

Pada Rabu (01/10), tak lama setelah membuat heboh followersnya dengan mengunggah foto dirinya bersama desainer terkenal Karl Lagerfield di Paris Fashion Week, G-Dragon kembali membuat para fans heboh dengan postingan lainnya.

Dalam foto yang diunggah olehnya, terlihat gambar bubuk putih berbentuk hati yang ditengahnya ada tulisan ‘Molly’. Molly sendiri merupakan bahasa lain dari obat terlarang MDMA yang masih dalam golongan ekstasi.

Seperti dikutip Soompi, MDMA merupakan obat terlarang yang banyak disorot oleh media karena pemakaiannya yang pesat diantara anak-anak muda, terutama di Amerika Serikat.

Baca juga: G-Dragon, Rosé, dan J-Hope Akan Tampil di Konser Amal Prancis

Beberapa fans yang menyadari hal ini pun lantas memberikan kritiknya yang pedas mengenai postingan G-Dragon yang dianggap tidak berhati-hati tersebut. Mengingat para fans G-Dragon kebanyakan adalah anak muda yang semestinya tak diberikan contoh yang tidak positif oleh idolanya.

Ini bukan pertama kalinya G-Dragon terlibat kontroversi terkait narkoba, setelah pada 2011 lalu pernah ketahuan mengonsumsi mariyuana saat di Jepang. Setahun setelahnya, G-Dragon pun buka suara mengenai skandalnya tersebut dan mengatakan jika aksinya tersebut tak disengaja dan dilakukan saat ia sedang berada di bawah pengaruh alkohol.

Lebih berhati-hati lagi kedepannya ya GD! ^^

(ncl)

Komentar
  • HOT !
    Shin Min Ah telah membantu pasien luka bakar selama 10 tahun. Pada 27 Januari, Hallym Burn Foundation mengumumkan bahwa mereka baru baru ini menerima sumbangan sebesar 100 juta won (sekitar 1,1 miliar rupiah) dari sang aktris....
  • HOT !
    Agensi akhirnya mengumumkan tanggal dan lokasi 2025 KISS OF LIFE 1st WORLD TOUR [KISS ROAD] in Asia, termasuk di Jakarta pada bulan April mendatang....
  • HOT !
    tvN akhirnya menetapkan jajaran pemain drama terbaru The Tyrant's Chef, karya sutradara My Love from the Star, tentang seorang koki yang melakukan perjalanan kembali ke masa lalu....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)