home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

'Golden Disk Awards' Minta Maaf Atas Para Idola K-Pop yang Batal Tampil dan Hadir Gara-gara Visa

Rabu, 14 Januari 2015 18:18 by citra09 | 7145 hits
'Golden Disk Awards' Minta Maaf Atas Para Idola K-Pop yang Batal Tampil dan Hadir Gara-gara Visa
dreamersradio.com

DREAMERSRADIO.COM - Para fans K-Pop terutama fans boy group BTS, GOT7, dan B2ST dibuat sedikit kecewa dengan kabar bahwa idola mereka batal hadir dan tampil di ajang penghargaan ‘Golden Disk Awards (GDA) 2015’ yang digelar pada 14 dan 15 Januari karena masalah penerbitan visa.

Seperti yang diberitakan sebelumnya, dua member GOT7, yaitu BamBam dan Yugyeom tak bisa ikut menghadiri GDA bersama lima member GOT7 lainnya karena masalah visa dan imigrasi. Sementara salah satu member BTS, Jungkook tetap hadir namun sayangnya ia tak bisa ikut tampil bersama member BTS lainnya di atas panggung.

Tak hanya itu, seluruh member B2ST bahkan dipastikan tak akan bisa tampil di atas panggung GDA karena masalah yang sama. Menaggapi kekecewaan fans, pihak GDA pun akhirnya merilis pemrintaan maafnya melalui akun Facebook resmi mereka.

“B2ST akan tetap hadir pada 14 Januari seperti yang telah dijadwalkan. Namun, mereka tak akan bisa tampil. B2ST dan pihak agensi telah melakukan yang terbaik demi bisa tampil sesuai rencana, tetapi pihak penyelenggara batal mengatasi masalah visa ini,” tulis pihak GDA, dikutip dari Soompi.

Baca juga: BTS Dikabarkan Rilis Album Paruh Kedua Tahun 2025 dan Mulai Tur di 2026

Pihaknya melanjutkan, “Selain member GOT7 dan BTS yang tak bisa tampil karena masalah visa (BamBam, Yugyeom GOT7 dan Jungkook BTS), sisanya tetap akan tampil. Kami meminta maaf kepada artis dan seluruh fans karena telah menimbulkan ketidaknyamanan ini.”

Tak lama setelah berita ini mencuat, salah satu member B2ST, Yoseob pun ikut menulis permintaan maaf lewat akun Twitternya. “Semua member B2ST akan tampil di Golden Disk Awards. Namun, karena masalah visa kerja yang tak berjalan dengan lancar, B2ST tak bisa menunjukkan penampilan di atas panggung,” tulis Yoseob.

Ia melanjutkan, “Aku ingin meminta maaf kepada para fans yang telah menunggu sejak lama. Khususnya fans kami di Cina yang bahkan lebih kecewa karena sebelumnya konser kami di Cina juga telah dibatalkan. Kami akan membayar kalian semua dengan penampilan yang lebih baik. Aku minta maaf.” Duh, semoga masalah seperti ini tak terjadi lagi yaa..

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Eat What You Reap atau Kong Kong Bap Bap, variety show spin off GBRB: Reap What You Sow akan menayangkan episode perdana pada tanggal 9 Januari 2025 mendatang....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, Hidden Face telah melampaui 1 juta penonton bioskop pada 22 Desember pukul 3:45 p.m. KST setelah resmi ditayangkan pada bulan November lalu....
  • HOT !
    G Dragon dan Han So Hee terlibat rumor asmara setelah diduga melakukan lovestagram atau mengunggah foto yang sama di Instagram masing masing....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : tavxoc
Cast : Jae, Brian (Young K) Day6

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)