home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

SM Entertainment Kembali Tuntut Luhan dan Perusahaan Filmnya di Hong Kong!

Rabu, 11 Februari 2015 10:03 by citra09 | 2696 hits
SM Entertainment Kembali Tuntut Luhan dan Perusahaan Filmnya di Hong Kong!
Image source; Weibo/iQiyi

DREAMERSRADIO.COM - Setelah secara resmi menuntut balik Kris Wu dan Luhan karena dianggap menjalani promosi secara ilegal sebagai artis di Cina lewat pengadilan di Shanghai, SM Entertainment kini dikabarkan telah mengajukan tuntutan lain melawan Luhan.

Kali ini, SM Entertainment mengajukan gugatan melawan Luhan, serta perusahaan film yang dibintangi Luhan lewat pengadilan di Hong Kong. Hal ini diungkapkan oleh agensi Super Junior dan SNSD tersebut lewat siaran persnya.

“Setelah mengajukan gugatan lewat pengadilan Shang Hai pada 4 Februari, SM Entertainment telah secara resmi menuntut Luhan dan perusahaan filmnya, yang membiarkan Luhan membintangi film mereka tanpa pemberitahuan, lewat pengadilan di Hong Kong pada 10 Februari,” tulis pihak SM, dikutip dari Allkpop.

Terkait tuntutan terhadap perusahaan film Luhan di Hong Kong, pihak SM Entertainment menuturkan, “Luhan telah melanggar kontrak dengan membintangi film di Hong Kong, dan karena perusahaan film di Hong Kong tersebut membiarkan Luhan membintanginya tanpa persetujuan dari SM, maka mereka harus bertanggung jawab secara hukum.”

Baca juga: Ayah Guan Xiao Tong Membantah Rumor Luhan Menikahi Anaknya

Melalui pernyataan resminya tersebut, SM Entertainment pun kembali menegaskan bahwa sebelum ada keputusan dari pengadilan, kontrak Kris Wu dan Luhan bersama SM Entertainment dianggap masih efektif dan berlaku.

“Sampai ada keputusan akhir dari pengadilan, kontrak antara SM, Kris, dan Luhan masih efektif dan berlaku, yang berarti bahwa segara kegiatan komersial, seperti membintangi iklan dan film yang dilakukan keduanya (tanpa pemberitahuan) adalah pelangaran kontrak dan hak dari EXO maupun SM Entertainment,” lanjutnya lagi.

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Eat What You Reap atau Kong Kong Bap Bap, variety show spin off GBRB: Reap What You Sow akan menayangkan episode perdana pada tanggal 9 Januari 2025 mendatang....
  • HOT !
    Menurut Dewan Film Korea, Hidden Face telah melampaui 1 juta penonton bioskop pada 22 Desember pukul 3:45 p.m. KST setelah resmi ditayangkan pada bulan November lalu....
  • HOT !
    G Dragon dan Han So Hee terlibat rumor asmara setelah diduga melakukan lovestagram atau mengunggah foto yang sama di Instagram masing masing....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : StrongBaby
Cast : -Amber Josephine Lu f(x) -Lee Seunghyun Bigbang -Lee Gikwang B2ST -Son Dongwoon B2ST -Lot Of Cameo

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)