home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Davichi Hingga GOT7, Netizen Temukan Tumpukan Album Idola K-Pop di Tempat Sampah MBC!

Jumat, 20 Februari 2015 15:01 by citra09 | 9344 hits
Davichi Hingga GOT7, Netizen Temukan Tumpukan Album Idola K-Pop di Tempat Sampah MBC!
Image source: Netizenbuzz

DREAMERSRADIO.COM - Seorang netizen Korea belum lama ini sukses membuat heboh dunia maya, setelah mengunggah sebuah foto penemuan album para idola K-Pop di tempat sampah gedung salah satu stasiun televisi raksasa Korea, MBC.

Seperti yang diketahui, seorang penyanyi biasanya memberikan album yang baru mereka rilis kepada selebriti atau penyanyi lain. Namun, penemuan album di tempat sampah tersebut seakan menunjukkan bahwa hasil kerja keras idola K-Pop ini tak dihargai.

“Aku bekerja dekat gedung MBC di Sangam dan aku menemukan tumpukan album di tempat sampah mereka. Aku berusaha mencari album idolaku dan kebanyakan album yang dibuang adalah dari penyanyi yang kurang dikenal,” tutur netizen yang mengunggah foto tersebut.


Image source: Netizenbuzz

Baca juga: Netizen Korea Tertawakan Fans Internasional yang Anggap GD-Jennie Sebagai Pengalihan Isu

Namun ternyata, saat ditelusuri lebih lanjut, sang netizen mengungkapkan bahwa ada juga album dari idola K-Pop yang cukup populer dalam tumpukkan tersebut, seperti GOT7, Infinite F, Davichi, dan lainnya.

Album dalam tumpukkan tersebut juga diketahui berisi tandatangan asli sang artis dan pesan tertulis untuk penerima. Menanggapi hal ini, para netizen pun mengungkapkan rasa kecewanya betapa kerja keras para idola K-Pop ini begitu tak dihargai. Duh, ada-ada saja yaa..

(ctr)

Komentar
  • HOT !
    Jaksa telah mendakwa rapper San E tanpa penahanan atas tuduhan penyerangan dan melukai pejalan kaki di sebuah taman....
  • HOT !
    Jang Ki Yong dan Ahn Eun Jin dipasangkan sebagai pemeran utama dalam drama romantis terbaru SBS Shouldn't Have Kissed. ...
  • HOT !
    Film terbaru karya sutradara Pak Chan Wook, No Other Choice secara resmi menyelesaikan proses syuting. Film thriller ini memasangkan Lee Byung Hun dan Son Ye Jin sebagai suami istri....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : AdeLululu
Cast : Lay EXO , Kim Vanyiake (FC) , Eunji A-Pink , Ryeowook SJ , Suho EXO, Jung Rachel, EXO, A-Pink

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)