home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Terlihat di Lokasi Syuting 'Oh My God', Lay EXO Makan Bareng Kru!

Senin, 27 April 2015 15:38 by fzhchyn | 2874 hits
Terlihat di Lokasi Syuting 'Oh My God', Lay EXO Makan Bareng Kru!
Image source: kpopviral.c

DREAMERSRADIO.COM - Rumor miring yang mengatakan bahwa Lay, salah satu member boygroup EXO akan hengkang dari grup yang sudah membesarkan namanya baru-baru ini rupanya tidak menghalangi aktivitasnya di luar, seperti menjalankan syuting untuk film yang tengah dibintanginya.

Beberapa hari yang lalu, aktris sekaligus produser asal Cina Zhang Ziyi memposting sebuah foto yang menunjukkan bahwa Lay sedang berada di lokasi syuting film 'Oh My God'. Dalam film tersebut, Lay akan memerankan tokoh utamanya.


Image source: soompi

Pada Sabtu (25/4), aktris cantik yang juga memproduseri film  ini menunjukkan sebuah foto di mana Lay tengah berkumpul bersama kru syuting lainnya untuk makan malam, seperti yang dilansir laman Soompi.

Baca juga: Lay Umumkan Keluar dari SM Entertainment di Hari Anniversary EXO

Sementara itu, Lay telah membuka workshop-nya sendiri di Cina pada bulan Maret lalu dan berfokus pada kegiatannya di Cina, termasuk sibuk syuting untuk memerankan tokoh utama dalam film 'Oh My God' ini.

'Oh My God’ adalah film ketiga yang diproduseri Zhang Ziyi. Leste Chen yang menyutradarai ‘Miss Granny’ versi Cina juga akan ambil bagian dalam pembuatan film ini. Aktor lainnya yang akan bermain dalam film bergenre komedi romatis ini diantaranya Cheney Chen dan Jacqueline Lu Li.

(fzh)

Komentar
  • HOT !
    Hanni NewJeans (NJZ) berbagi pemikirannya melalui unggahan di Instagram Story setelah menyelesaikan sidang putusan pertama mereka melawan ADOR pada 7 Maret....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)