home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Fox Resmi Hentikan Penayangan American Idol di Musim ke-15

Selasa, 12 Mei 2015 12:48 by syaifan | 1986 hits
Fox Resmi Hentikan Penayangan American Idol di Musim ke-15
image source: nytimes.com

DREAMERSRADIO.COM - Ajang pencarian bakat menyanyi ternama asal Amerika Serikat, American Idol dikabarkan akan segera mengakhiri masa penayangannya di musim ke-15 pada tahun 2016 mendatang. Keputusan ini diambil karena jumlah penonton yang terus menurun dari tahun ke tahunnya.

Dilansir New York Times, acara yang ditayangkan oleh stasiun televisi swasta Fox tersebut dianggap sudah tidak lagi menjadi tontonan favorit banyak orang. Acara kompetisi menyanyi dinilai sudah ketinggalan zaman sehingga mereka memutuskan untuk tidak lagi menayangkannya.

“Ini bukanlah keputusan yang mudah. American Idol telah menjadi bagian yang sangat penting untuk Fox selama penayangannya,” kata Gary Newman, Co-CEO Fox Television Group kepada wartawan pada Senin (11/5) kemarin.

Sejak mulai ditayangkan pada tahun 2002, American Idol jadi tontonan televisi nomor satu di Amerika Serikat dengan jumlah penonton mencapai 30 Juta per musimnya di delapan tahun pertama penayangannya. Namun di American Idol musim ini, jumlah penonton melorot ke angka sembilan juta. Jumlah penonton paling sedikit dalam sejarah American Idol.

Baca juga: Terjadi Kebocoran Gas Saat Audisi American Idol, Katy Perry Terjatuh

Sementara itu, kreator dan juri pertama American Idol Simon Cowell mengeluarkan pernyataan bahwa ia sangat berterima kasih kepada semua penggemar yang sudah setia menyaksikan acara buatannya tersebut selama 14 tahun terakhir.

“Kami semua punya waktu yang mengesankan di American Idol. Aku, Paula Abdul, Randy, Ryan Seacrest, dan juga Brian. Terima kasih untuk semua penggemar yang mengizinkan kami membuat acara ini dan bisa menemukan seniman-seniman yang sangat hebat. Fox mengambil resiko untuk acara baru, dan kami ingin mengucapkan terima kasih karena telah memberikan kami kesempatan,” papar Simon dikutip Billboard.

Rencananya, musim terakhir American Idol atau musim ke-15 akan segera ditayangkan pada awal tahun 2016 mendatang lengkap bersama host Ryan Seacrest, dan juga dewan juri yang terdiri dari Keith Urban, Jennifer Lopez, dan Harry Connick Jr. (Syf)

Komentar
  • HOT !
    Hanni NewJeans (NJZ) berbagi pemikirannya melalui unggahan di Instagram Story setelah menyelesaikan sidang putusan pertama mereka melawan ADOR pada 7 Maret....
  • HOT !
    ADOR mengungkapkan bukti berupa rekaman CCTV yang menunjukkan interaksi antara Hanni NewJeans (NJZ) dengan member ILLIT, serta isi percakapan melalui pesan instan antara Hanni dan Min Hee Jin....
  • HOT !
    Netflix merambah genre horor remaja dengan serial mendatang 'Wish Your Death' (judul sementara), perpaduan seru antara ilmu gaib dan ketegangan....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : safinatunaja
Cast : OC (Kim Nana), Lee Taeyong NCT127

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)