home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Kim Hyun Joong Pernah Bayar Denda Rp. 6 Miliar Atas Keguguran yang Dialami Mantan Pacarnya?

Selasa, 12 Mei 2015 15:08 by ningcil | 2244 hits
Kim Hyun Joong Pernah Bayar Denda Rp. 6 Miliar Atas Keguguran yang Dialami Mantan Pacarnya?
Image source: allkpop.com

DREAMERSRADIO.COM - Perseteruan antara Kim Hyun Joong dan mantan kekasihnya, Nona Choi semakin berkembang. Baru-baru ini sang mantan kekasih mengaku pernah mengalami keguguran di kehamilannya di tahun lalu akibat penganiayaan yang dilakukan oleh sang aktor.

Kabar terbaru mengatakan bahwa di tahun lalu mantan kekasihnya ini sempat mengancam Kim Hyun Joong untuk mempublikasikan tentang penganiayaan hingga menyebabkan kandungannya mengalami keguguran.

Merasa takut, Kim Hyun Joong pun lantas memberi uang tutup mulut sebesar 600 juta Won atau sekitar 6 miliar Rupiah sebagai penyelesaian masalah. Akan tetapi akhirnya kasus mengenai penganiayaan tersebut mencuat ke publik saat Nona Choi melaporkannya ke pihak kepolisian.

Melalui kuasa hukumnya, Kim Hyun Joong pun mengatakan bahwa pihaknya sedang mempersiapkan untuk mengambil langkah hukum terkait tuduhan yang diajukan oleh Nona Choi kali ini.

Baca juga: Kim Hyun Joong Resmi Merilis 'My Sun', Maknanya Sangat Spesial

Di lain pihak, pengacara Nona Choi mengatakan bahwa uang 6 miliar Rupaih yang diberikan oleh aktor 29 tahun ini bukan uang tutup mulut, melainkan uang pengobatan dan pertanggung jawaban atas penganiayaan yang diterima oleh dirinya secara berkali-kali.

“Saat itu ia tak bilang soal keguguran pada siapapun,” ujar perwakilan Nona Choi. Pihaknya bersikeras jika keguguran yang dialami olehnya pada kandungannya yang pertama adalah efek dari penganiayaan yang dilakukan oleh Kim Hyun Joong. Mereka mengatakan bahwa sang aktor sengaja menyiksa kliennya karena tak terima dengan kehamilannya.

Kini setelah sebelumnya di tahun lalu Nona Choi melaporkan Kim Hyun Joong, keduanya sempat kembali menjalin hubungan asmara dan kembali mengandung anak kedua. Namun kali ini ia berpikir untuk mempertahankan kandungannya dan direncanakan akan melahirkan pada September nanti. Sementara itu ditengah peliknya urusan ini, Kim Hyun Joong masuk wajib militer pada 12 Mei 2015.

(ncl)

Komentar
  • HOT !
    Ibu dari aktris mendiang Kim Sae Ron, yang terus berselisih pendapat mengenai apakah ia pernah berpacaran dengan aktor Kim Soo Hyun saat masih di bawah umur, akhirnya buka suara untuk pertama kalinya sejak kabar duka putrinya....
  • HOT !
    Agensi Kim Soo Hyun, Gold Medalist, telah merilis pernyataan resmi untuk menepis semua rumor miring terkait sang aktor dan mendiang Kim Sae Ron....
  • HOT !
    BIBI bersiap untuk menggelar tur dunia pertamanya sejak debut! Agensi Feelgood Music melalui akun media sosial resmi mereka mengumumkan lompatan baru BIBI dengan merilis poster mencolok untuk ‘2025 BIBI 1st WORLD TOUR [EVE]’....

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : Sasseumi_
Cast : Lee Dong Wook, Annisa, All Cast

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)