home_icon
SIGN IN
SIGN UP
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda

Selamat, Zooey Deschanel Resmi Menjadi Istri dan Seorang ibu!

Rabu, 05 Agustus 2015 10:40 by Dits | 1159 hits
Selamat, Zooey Deschanel Resmi Menjadi Istri dan Seorang ibu!
Image source: Jacob Peche

DREAMERSRADIO.COM - Kabar bahagia datang dari pasangan Hollywood, Zooey Deschanel dan Jacob Pechenik. Pasangan yang telah berpacaran sejak pertengahan 2014 lalu ini baru saja dikaruniai seorang bayi perempuan.

Kebahagiaan bintang "New Girl" itu pun tak hanya menjadi seorang ibu, namun ia juga telah resmi menjadi istri Jacob Pechenik. Zooey diam-diam menggelar acara pernikahannya dengan Jacob. Hal tersebut dikonfirmasi langsung oleh perwakilan keduanya.

“Saya senang bisa mengkonfirmasi bahwa Zooey Deschanel dan suaminya, Jacob Pechenik, adalah orang tua baru untuk seorang bayi perempuan yang sehat dan cantik," kata perwakilan tersebut.

Baca juga: Terinspirasi dari Spesies Binatang, Zooey Deschanel Beri Nama Unik untuk Putri Pertamanya

Perwakilan itu juga mengungkapkan hubungan bintang film "(500) Days of Summer" dan Jacob yang telah resmi menjadi pasangan suami istri, menurut catatan pengadilan keduanya telah menikah di daerah Texas. 

Seperti diketahui, Zooey dan Jacob termasuk pasangan yang tertutup tentang kehidupan pribadi mereka. Saat pertama kali mengumumkan kabar pertunangan dan kehamilan pada bulan Januari lalu, aktris 35 tahun itu hanya berbagi sedikit informasi, “Jacob dan aku sangat bahagia,” ungkap personil band She & Him itu kepada People. “Kami sangat bersemangat untuk bertemu bayi kecil kami,”jelasnya singkat.

(dits)

Komentar
  • HOT !
    LisaBLACKPINK telah mengukir sejarah baru dalam dunia musik Korea. Ia menjadi penyanyi K Pop pertama yang tampil di panggung perayaan Academy Awards ke 97, sebuah ajang bergengsi yang diadakan pada 2 Maret (waktu setempat) di Dolby Theatre, Los Angeles, Amerika Serikat....
  • HOT !
    Jinyoung berbagi pengalaman bekerja sama dengan Dahyun TWICE untuk film 'You Are the Apple of My Eye' dalam kesempatan wawancara baru baru ini....
  • HOT !
    Dreamers.id berkesempatan kembali untuk melakukan interview secara eksklusif bersama Ballistik Boyz! Mereka bersemangat berbagi tentang lagu terbaru sampai keseharian mereka yang gak kalah menarik!...

BERITA PILIHAN

FAN FICTION
OF THE WEEK
Writer : jessica12
Cast : Yein , Taehyung , Chanwoo , Jungkook

BERITA POPULER

 
 
 
^
close(x)