DREAMERSRADIO.COM - Pasca kontroversi kasus ‘sajaegi’ atau istilah manipulasi chart musik dalam bahasa Korea kembali diangkat dan menjadi pembahasan sebuah berita beberapa waktu lalu, beberapa agensi idola K-Pop pun kini menjadi pusat perhatian.
Pasalnya, kini mulai bermunculan rasa curiga dari kalangan netizen bahwa ada beberapa agensi yang diduga memang melakukan praktik sajaegi, yang biasanya dilakukan dengan cara membuat ribuan akun palsu atau membeli album dalam jumlah tak terhingga.
Jika sebelumnya YG Entertainment sempat membuka suara terkait kasus tersebut, kini giliran Starship Entertainment yang mengungkapkan rasa geramnya karena idola K-Pop asuhannya terus dihadapkan dengan tuduhan manipulasi chart.
Melalui pernyataan resminya, agensi yang menaungi Sistar, Boyfriend, K.Will, dan Monsta X ini mengungkapkan akan segera mengambil langkah hukum dengan menuturkan, “Kami akan melakukan tindakan hukum melawan netizen yang menyebarkan rumor tak berdasar tentang artis kami.”
Baca juga: Terkait Sojang, Starship Entertainment Ambil Tindakan Hukum Terhadap Pelanggaran Hak
“Kami tak bisa harus terus menahan tuduhan kasar soal manipulasi chart. Ini adalah bentuk pelanggaran hak asasi manusia dan kami punya hak menuntut demi melindungi reputasi artis kami. Kami harus mengambil langkah hukum karena rumor ini membuat prestasi dari hasil kerja keras artis kami jadi tak berharga,” lanjut pihak Starship, dilaporkan Soompi.Di akhir pernyataannya, Starship Entertainment kemudian juga mengungkapkan harapannya agar rumor ‘sajaegi’ yang bisa merusak citra industri K-Pop ini bisa segera berakhir dan segera mencapai titik temunya.
(ctr)